Yudisium Ke- 42 STIPER Sriwigama, Cetak Alumni Siap Pakai

Minggu 09 Jul 2023 - 22:16 WIB
Reporter : Hasim Sumeks
Editor : Hasim Sumeks

Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (Stiper) Sriwigama menggelar Yudisium Ke- 42 yang diikuti 10 mahasiswa/i dari Program Studi Agroteknologi, Ilmu Kehutanan dan Agribisnis, Sabtu (8/7). Prosesi sakral atau ijab qobul dalam perguruan tinggi ini dipimpin langsung Ketua Stiper Sriwigama, Ir. H. Sudirman Tegoeh, MM dan dilaksanakan di Kampus Stiper Sriwigama jalan Demang Lebar Daun Palembang. Dalam sambutannya, dia berpesan kepada alumni agar jangan merasa jumawa atas gelar yang telah diraih. "Terus kembangkan ilmu pengetahuan yang didapat, jadikan keilmuan ini sebagai bekal yang berguna dan bermanfaat bagi masyarakat dan tetaplah rendah hati," pintanya.

Ia menambahkan, "Stiper Sriwigama dari awal didirikan berbasis pemagangan selama 3 bulan yang dilanjutkan praktek lapangan selama 1 bulan. InsyaAllah Alumni Stiper Sriwigama siap pakai sesuai bidang keilmuan masing-masing,". pungkasnya.
Turut hadir pada acara ini, Wakil Ketua I Dr. Railia Karneta, M.Si, Wakil Ketua II Ir. Eti Susanti, M.Si, Wakil Ketua III Dr. Meihana, M.Si, Ir. Midranesiah, M.Si Kajur Budidaya Pertanian Prodi Agroteknologi, Ir. Endang Sosilawati, MP Kajur Ilmu Kehutanan Prodi Kehutanan dan Nurlaili Fitri Gultom, SP, M.Si Kajur Sosial Ekonomi Pertanian Prodi Agribisnis, Ketua LPPM Dr. Ir. Krisna Delita, M.Si serta para dosen dan staf Stiper Sriwigama. Ada hal yang unik dan menarik setelah pelaksanaan Yudisium Stiper Sriwigama, Alumni dimandikan oleh para dosen dan keluarga masing-masing. Hal ini merupakan wujud dan dukungan kepada sarjana baru untuk lebih optimis menatap masa depan dengan iringan restu keluarga. (Adv/087).      
Tags :
Kategori :

Terkait