PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID -Liga sepakbola Arab Saudi makin greget. Usai Cristiano Ronaldo yang kini membels Al Nassr sejak 2023, bakal menyusul bintang lainnya. Teranyar, ada rumor Karim Benzema dan Lionel Messi tertarik bermain di Liga Arab Saudi. Sebab, masa depan dua pemain bintang tersebut, masih abu-abu di klubnya saat ini. Kontrak Benzema di Real Madrid berakhir akhir 2023 ini. Bomber haus gol asal Prancis tidak mau menambah durasi kerja sama di Santiago Bernabeu.
BACA JUGA :COD Tawuran, Sebut Polisi Angin BACA JUGA :Kembangkan Layanan 4 Penyakit BeratKini, Benzema bakal lakukan saga transfer ke Al Ittihad. Kabarnya, nilsi kontraknya 100 juta euro (Rp1,6 triliun) per musimnya. Begitu juga yang Lionel Messi alami Paris Saint-Germain (PSG).La Pulga habis kontrak di PSG musim panas ini, dan rumornya bakal merapat ke Al Hilal. Kabarnya, Jorge Messi, ayah Messi telah menerima tawaran 1,2 miliar Euro (19,3 Triliun) untuk dua musim. Al Ittihad dan Al Hilal merupakan dua klub raksasa super kaya saat ini. Al Ittihad bahkan berstatus sebagai jawara Liga Arab Saudi 2022/2023.
BACA JUGA :INFO LOKER : PT Pegadaian Cari Karyawan untuk Posisi Ini, Catat Batas Akhir Pendaftaran!Sementara itu, Menteri Olahraga Arab Saudi, Abdul Aziz bin Turki Al-Faisal angkat bicara mengenai rumor Benzema dan Messi. Dia meminta para penggemar untuk menunggu konfirmasi resmi dari klub. "Tunggu sampai klub meresmikannya," ujar Abdul Aziz bin Turki Al-Faisal, melansir lama Sport, Sabtu, 3 Juni 2023.
Kategori :