Tak Ada Batasan Usia, 287 CJH Lahat Diberangkatkan

Kamis 11 May 2023 - 23:58 WIB
Reporter : Alf Sumeks
Editor : Alf Sumeks

LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID - Sebanyak 287 Calon Jemaah Haji (CJH) mendapatkan porsi bakal berangkat haji tahun 2023 ini. Jadwal keberangkatan beberapa gelombang mulai yang pertama tanggal 23 Mei mendatang. Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakamenag) Lahat, Drs H Rusidi D'ja'far MM melalui Kasi Haji dan Umroh, Ujang Jamhari mengungkapkan tahun ini kuota dan ketentuan sudah normal di tahun 2023 ini termasuk peraturan Covid-19 tidak ada lagi. "Sudah normal sekarang baik muda dan lansia boleh, tak ada batasan usia lagi, berbeda saat suasana Covid-19 lalu," ujarnya. BACA JUGA : Jemaah Haji Kini Dapat Asuransi Jiwa dan Kecelakaan. Juga Asuransi Tambahan. Ini Besarannya! Ujang Jamhari menjelaskan kepada Sumateraekspres.id, dari 287 CJH itu, awalnya porsi keberangkatan ada 271 jemaah. Lalu ada 22 orang yang batal berangkat. Kemudian ada cadangan 35 orang dan yang melunasi ada 29 orang. Selanjutnya bertambah cadangan tahap II sebanyak 6 orang. "Serta ada penembahan jemaah lagi, mutasi dari Pagaralam, Empat Lawang dan Oku Timur," jelasnya.

Tags :
Kategori :

Terkait