Anggaran THR Honorer Muba Rp5,3 Miliar, Ini Jatah Masing-Masing Pegawai

*Alokasikan Rp5,3 Miliar, Tiap Honorer Dapat Rp500 Ribu SEKAYU, SUMATERAEKSPRES.ID - Tak mau pegawai honorer atau Pegawai Tidak Tetap (PTT)  di lingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (Pemkab) Muba gigit jari. Penjabat Bupati (Pj) Bupati Muba, Apriyadi Mahmud  berencana tetap menganggarkan Tunjangan Hari Raya atau THR untuk PTT pada Pemkab Muba. Kepastian tersebut terungkap lewat statement Kepala DPPKAD Muba, Zabidi SE MM.  Dalam rilisnya kepada sumateraekspres.id, dalam waktu dekat akan segera dirapatkan untuk proses pencairan THR bagi honorer pada lingkungan Pemkab Muba. "Total yang tercatat di DPA Lebih kurang Rp5.356.000.000, tersebar di SKPD masing-masing. Ini juga sesuai kebijakan pak Bupati Apriyadi Mahmud," kata lewat keterangan resmi kepada sumateraekspres.id,  Minggu 2 April 2023. Lanjut Zabidi, rencananya pada Senin nanti,  pihaknya akan melaksanakan rapat langsung dengan Pj Bupati Muba untuk persiapan proses pencairan. [visual-link-preview encoded="eyJ0eXBlIjoiaW50ZXJuYWwiLCJwb3N0IjoxMDgyNjgsInBvc3RfbGFiZWwiOiJQb3MgMTA4MjY4IC0gTGltYSBEYWVyYWggU3Vtc2VsIHlhbmcgSGFiaXNrYW4gQW5nZ2FyYW4gQmFuc29zIFRlcmJhbnlhayBQYWRhIDIwMjIiLCJ1cmwiOiIiLCJpbWFnZV9pZCI6Mjk1NjgsImltYWdlX3VybCI6Imh0dHBzOi8vc3VtYXRlcmFla3NwcmVzLmJhY2Frb3Jhbi5jby93cC1jb250ZW50L3VwbG9hZHMvMjAyMi8wOS9iYW5zb3MuanBnIiwidGl0bGUiOiJMaW1hIERhZXJhaCBTdW1zZWwgeWFuZyBIYWJpc2thbiBBbmdnYXJhbiBCYW5zb3MgVGVyYmFueWFrIFBhZGEgMjAyMiIsInN1bW1hcnkiOiJQQUxFTUJBTkcsIFNVTUFURVJBRUtTUFJFUy5JRCAmIzgyMTE7IEJhbnR1YW4gU29zaWFsIChCYW5zb3MpIGFkYWxhaCBzYWxhaCBzYXR1IHVwYXlhIHBlbWVyaW50YWggdW50dWsgbWVuZG9yb25nIGtlc2VqYWh0ZXJhYW4gbWFzeWFyYWthdC4iLCJ0ZW1wbGF0ZSI6ImJlcml0YS1rdW5pbmcifQ=="] "Kemungkinan nanti pencairan THR honorer akan beriringan dengan THR ASN, Senin nanti membahasnya bersama pak Pj Bupati Apriyadi Mahmud," tegas Zabidi, Terkait besaran THR honorer, lanjut Zabidi, rencananya nanti setiap pegawai honorer atau PTT  Pemkab Muba akan mendapatkan Rp500 ribu setiap orangnya. Anggaran yang tergantung pada masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) "Anggaran THR ini melekat pada anggaran SKPD masing-masing. Tujuannyar, agar bisa mengcover seluruh honorer di Pemkab Muba," pungkas dia. (ril/sumateraekspres.id)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan