https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Honda CT125 Bebek Trail dengan Desain Klasik dan Kemampuan Melibas Medan

Honda CT125 Motor adventure dengan desain klasik dan fitur modern, siap menemani petualangan Anda di medan off-road dan jalan perkotaan. Foto:Honda/Sumateraekspres.id--

SUMATERAEKSPRES.ID - Honda CT125 hadir sebagai motor adventure yang menggabungkan desain klasik dengan fitur modern, memberikan kenyamanan dan keandalan saat berkendara.

Ditenagai mesin 125 cc, motor ini mampu menjelajah baik di medan off-road maupun jalan perkotaan.

Desain Unik dan Kenyamanan Berkendara

CT125 menawarkan tampilan yang menarik dengan lampu depan bundar yang memberi sentuhan retro. Jok motor yang empuk memastikan kenyamanan, terutama pada perjalanan jauh.

Versi terbaru di Jepang, model 2025, menampilkan pilihan warna baru—Pearl Sugar Cane Beige dan Pearl Smoky Gray—sementara warna Glowing Red tetap menjadi pilihan utama.

Desain spion dan knalpot juga mengalami sedikit penyempurnaan untuk meningkatkan kenyamanan pengendara.

BACA JUGA:Mobil Bekas Ideal untuk Keluarga Muda, Honda Brio Gen 1 Facelift Mulai Rp 100 Juta

BACA JUGA:Raih Impianmu, Simulasi Kredit Honda Stylo 160, Skuter Matik Ideal untuk Milenial!

Spesifikasi Dapur Pacu

Motor ini dilengkapi dengan mesin silinder tunggal 123 cc dengan teknologi injeksi PGM-FI dan pendinginan udara.

Tenaga maksimum yang dihasilkan mencapai 9,1 dk pada 6.250 rpm dengan torsi puncak 11 Nm di 4.750 rpm, disalurkan melalui girboks semi-otomatis 4-percepatan.

Menariknya, Honda CT125 memiliki efisiensi bahan bakar yang sangat baik, mencapai 66,9 km/liter.

Dengan tangki berkapasitas 5,3 liter, motor ini mampu menempuh jarak hingga 354,57 km dalam sekali pengisian penuh.

BACA JUGA:Melaju Kencang, Pebalap Astra Honda Cetak Poin

BACA JUGA:Bikers Honda Sumsel Taklukkan 730 km, Semarakkan HBD 2024 di Pekanbaru

Fitur Canggih

CT125 juga dibekali berbagai fitur canggih, seperti pencahayaan LED pada headlamp, panel instrumen digital dengan layar LCD, dan sistem rem ABS.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan