https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Anda Alami Anemia, Ini 5 Jus Mengandung Zat Besi

JUS BIT: Mengonsumsi jus buah bit dapat meningkatkan kadar hemoglobin dan meningkatkan pasokan oksigen dalam tubuh--

SUMATERAEKSPRES.ID - Saat tubuh kekurangan sel darah merah, maka anda akan mengalami  anemia. Melansir Alodokter, kondisi anemia atau kekurangan darah merah, terjadi karena kadar hemoglobin berada di bawah normal.
 
Penderita anemia perlu mengonsumsi 100-200 mg zat besi setiap hari. Dokter biasanya akan memberikan suplemen zat besi untuk mengatasi hal tersebut. Dalam artikel ini akan memberikan rekomendasi minuman yang mampu meningkatkan zat besi, sebagaimana dilansir Healthify Me.

BACA JUGA:Mengenal Anemia: Jenis, Penyebab, dan Cara Mengatasinya

BACA JUGA:Selain Gizi buruk, Remaja Putri di OI ini Alami Anemia dan Infeksi Saluran Kemih

1. Jus plum kering
 
Sebuah data menunjukkan  satu cangkir jus plum kering mengandung 2,8 mg zat besi. Minuman ini juga dapat membantu untuk meningkatkan energi.  Meskipun mengonsumsinya dapat memenuhi kebutuhan zat besi nabati, jus plum kering tidak mengandung zat besi hewani.

Oleh karena itu, anda perlu untuk mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung kedua zat besi tersebut.
 2. Jus buah bit
 
Mengonsumsi jus buah bit dapat meningkatkan kadar hemoglobin dan meningkatkan pasokan oksigen dalam tubuh. Menambahkan vitamin C pada jus tersebut dapat membantu penyerapan zat besi.

BACA JUGA:Jangan Disepelekan! Detak Jantung Cepat dan Sesak Nafas Bisa jadi Tanda Anemia

BACA JUGA:Rahasia Buah Naga yang Kaya Zat Besi untuk Meningkatkan Kadar Darah pada Penderita Anemia
 
3. Jus daun mint
 Terdapat kandungan zat besi yang sangat tinggi dalam daun mint. 100 gram daun mint mengandung 15,6 mg zat besi.

Jika minum satu cangkir daun mint setiap hari, anda akan mendapatkan 4 mg zat besi.
 4. Jus buah murbei
 
Buah murbei juga mengandung vitamin C dan zat besi. Manfaat vitamin C juga membantu untuk menyerap zat besi dari makanan lain. Satu cangkir jus buah murbei mengandung 3,22 mg zat besi dan 16,80 mg vitamin C.

BACA JUGA:Sering Sesak Napas dan Pusing Bisa Jadi Tanda Anemia, Begini Cara Mencegahnya

BACA JUGA:13 Manfaat Buah Sukun untuk Kesehatan, Bikin Kenyang hingga Cegah Anemia 

5. Smoothie biji wijen dan kurma
 Biji wijen mengandung rasa kacang yang nikmat dan kaya akan zat besi. Menambahkan empat kurma kering dengan dua sendok makan biji wijen mengandung 4,45 mg zat besi. 

Untuk membuatnya anda bisa menambahkan susu dan madu ke dalam blender. Lalu, masukkan kurma dan biji wijen. Setelah itu, aduk rata hingga tercampur dan langsung bisa untuk diminum.
 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan