Kades Mulya Jaya Raih Penghargaan, Pj Bupati Diminta Kades Tingkatkan Pelayanan
PENGHARGAAN: Kades Mulya Jaya Amroni mendapat penghargaan Pj Bupati OKI Asmar Wijaya sebagai kepala desa inspiratif dalam penyelenggaraan pembangunan di desanya-foto: nisa/sumeks-
KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Kepala Desa Mulya Jaya Kecamatan Mesuji Raya menjadi satu-satunya kepala desa yang mendapat penghargaan oleh Pj Bupati OKI sebagai kepala desa inspiratif dalam penyelenggaraan pembangunan di desanya.
Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya mengatakan, pihaknya mengapresiasi atas capaian yang dilakukan oleh Kades Mulya Jaya. "Mereka bisa membangun kantor desa tidak menggunakan dana desa," terangnya, kemarin (5/7).
Ini bisa menjadi inspirasi bagi kades lainnya untuk melakukan hal yang sama agar di desa mereka juga bisa menjadi lebih maju untuk pembangunan kedepannya.
“Hal ini tidak mudah, tapi kades Mulya Jaya ini bisa terbukti bisa melakukannya. Mereka bisa membangun kantor yang nyaman dan megah tanpa menggunakan dana desa,” jelasnya.
BACA JUGA:Berikan Layanan Terbaik, Raih 13 Penghargaan Infobank BSEA 2024
BACA JUGA:Ini Sederet Penghargaan Bergengsi yang Diraih Bank Sumsel Babel di Bidang Pelayanan Perbankan 2024
Ia meminta dengan dibangunnya kantor yang nyaman juga diimbangi dengan pelayanan yang terbaik untuk masyarakatnya.
Kepala Desa Mulya Jaya, Amroni mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati OKI atas penghargaan yang diberikan akan menjadi motivasi mereka dalam memberikan pelayanan lebih baik lagi. "Alhamdulillah ini berkat dukungan semua masyarakat," bebernya.
Amroni mengaku selalu membuka diri bagi para kades lainnya yang ingin melakukan sharing dan semoga nantinya penghargaan ini dapat menjadi inspirasi bagi kades lainnya.