Uang Tunai Rp27 Juta Hangus, Ikut Terbakar Bersama 2 Rumah Warga di Kayuagung
TERBAKAR: Rumah milik Cik Husin dan Zaini di Kelurahan Perigi Lingkungan 04 RT 03 RW 02, Kecamatan Kayuagung, OKI, terbakar Sabtu (29/6) malam. -foto: ist-
KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Kebakaran menghanguskan rumah panggung milik Cik Husin (63) alias Ucik dan rumah Zaini (54) di Kelurahan Perigi, Lingkungan 04, RT 03, RW 02, Kecamatan Kayuagung. Akibatnya uang tunai total lebih kurang Rp27 juta hangus.
Camat Kayuagung, Solahudin SSos membenarkan adanya kejadian kebakaran itu. Untuk di rumah Cik Husin, selain uang tunai Rp23 juta, ikut terbakar 4 rekening tabungan, emas tiga suku dan surat menyurat penting.
Untuk perabotan yang terbakar seperti satu meja makan, dua lemari, dua kaca bayang, satu TV, dua kipas angin, satu lemari es, sepeda kecil, dan tiga lemari pakaian.
Sedangkan dalam kebakaran di rumah Zaini, uang tunai yang hangus Rp4 juta, emas 1,5 suku , lemari es dan berbagai berkas penting lainnya. "Besok (hari ini) kita akan membuat laporan kebakaran untuk disampaikan kepada Pj Bupati OKI melalui Dinas Sosial. Semoga para korban diberikan kesabaran menghadapi musibah ini," kata Solahudin.
Untuk diketahui, kebakaran dua rumah itu terjadi sekitar pukul 23.14 WIB. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran dan Satpol PP OKI, M Yusuf mengatakan, pihaknya mendapat informasi kebakaran ini dari Lurah Perigi, Tika. Begitu dapat kabar, langsung mengerahkan 3 mobil pemadam kebakaran (Damkar) ke lokasi kejadian.
BACA JUGA:Kebakaran Terjadi Lagi di OKI: Dua Rumah Panggung Hangus, Penyebab Belum Diketahui
BACA JUGA:Waspada Kebakaran! Si Jago Merah Keliling Sumsel, Hanguskan Rumah Warga di Berbagai Daerah
Untuk kronologi kebakaran, api terlibat berasal dari rumah Cik Husin. Tidak diketahui penyebabnya, api baru diketahu sudah membesar dan menyambar rumah merambat ke rumah Zaini yang tinggal bersama ibunya, Badimah. "Untuk penyebabnya masih dilakukan penyelidikan oleh Polsek Kayuagung," imbuhnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam musibah itu. Namun, semua barang di kedua rumah ikut terbakar. Ada 10 orang dari rumah itu yang terpaksa kehilangan tempat tinggal. Sementara mengungsi ke rumah keluarga mereka.
Peristiwa kebakaran itu merupakan yang ketiga kalinya dalam sepekan terakhir. Sebelumnya, terjadi kejadian yang sama pada Minggu (24/3) pukul 04.30 WIB. Api menghanguskan asrama putra Pondok Pesantren Ma'had Utsmani IV Desa Rawang Besar Kecamatan Sirah Pulau Padang.
Selang empat hari kemudian, Jumat (28/6), dua rumah habis terbakar dan satu unit rumah rusak di RT 09, RW 05, Desa Selapan Ilir, Kecamatan Tulung Selapan karena terbakar.
Kapolsek Kayuagung, Iptu Joni Salbih mengatakan, untuk penyebab kebakaran di Kelurahan Perigi pihaknya masih melakukan penyelidikan. Sedangkan korban menumpang sementara ke rumah kerabat mereka. (*)