Inilah Kegiatan yang Wajib Dilakukan Setelah Bangun Pagi, Apa Saja?

Ilustrasi bangun pagi. -Foto: eyeem/freepik-

SUMATERAEKSPRES.ID - Bangun pagi adalah kebiasaan yang baik untuk kesehatan dan produktivitas. Berikut beberapa hal yang sebaiknya dilakukan setelah bangun pagi.

Terutama setelah melakukan salat subuh. Lebih tepat setelah kita melaksanakan kewajiban. 

Umumnya setelah melakukan rutinitas memang ada baiknya minum air putih. Disarankan memang minum air putih tersebut dengan suhu hangat.

Saran ini bukan tanpa alasan, setelah kita tidur dalam waktu yang cukup Panjang atau setelah berjam-jam tidur, tubuh kita membutuhkan hidrasi.

BACA JUGA:8 Manfaat Tak Terduga dari Bangun Pagi, Diantaranya Dapat Mendatangkan Rezeki, Apa Iya?

Minumlah segelas air putih setelah bangun pagi untuk membantu menghidrasi tubuh.

Dilanjutkan dengan cuci muka atau mengambil wudhu. Ini juga disarankan dapat dilakukan dengan menggunakan air hangat untuk membersihkan kulit dan menghilangkan kantuk.

Selanjutnya kita melaksanakan olahraga ringan. Kebiasaan ini memang cukup berat Ketika akan dilaksanakan.

Tetapi bila sudah dikerjakan, olahraga ringan seperti senam atau peregangan. Ini membantu meningkatkan sirkulasi darah dan membangunkan tubuh.

BACA JUGA:Ini Keuntungan Bangun Pagi untuk Kesehatan Mental dan Fisik

Baru kemudian kita memberikan asupan bagi tubuh. Dengan sarapan sehat. Dimana sarapan adalah waktu yang penting untuk mengisi energi. Pilih makanan yang kaya serat, protein, dan vitamin.

Nah bagi yang keranjingan memegang handphone atau gawai, disarankan untuk tidak menggunakan Gawai. 

Hindari langsung menggunakan ponsel atau komputer setelah bangun tidur. Berikan waktu beberapa menit untuk meresapi suasana pagi. Akan baik dipagi hari, mata kita melihat pemandangan yang hijau merona. 

Kegiatan lain yang baik adalah dengan berjemur. Jika memungkinkan, berjemurlah di bawah sinar matahari pagi. Ini membantu tubuh memproduksi vitamin D. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan