Liga Amal Sepak Bola: Old Star Lahat Berbagi Kasih dengan Korban Banjir Pagaralam dan Lahat

Laga amal untuk korban banjir kota Pagaralam dan Kabupaten Lahat di lapangan Sepak Bola Gelora Serame Lahat, Minggu sore (4/2).-Foto: Agustriawan/Sumateraekspres.id-

LAHAT, SUMATERAEKSPRES.ID - Olahraga Sepak Bola dengan kelompok umur 30 tahun ke atas. Saat ini mulai ramai dilakukan warga Lahat. Seperti adanya klub- klub sepakbola baik dari intitusi, komunitas dan lainnya. 

Di Lahat sendiri mulai ramai klub- klub sepak bola dengan tujuan jaga kesehatan, silaturahmi hingga beramal. Beberapa klub seperti Old Star Lahat, Old Star Cahaya United, PS Polres Lahat hingga klub- klub mewakili perusahaan yang ada di Kabupaten Lahat.

Bahkan klub- klub ini rutin menggelar pertandingan di lapangan Gelora Serame, Kodim Lahat dan beberap lapangan yang ada di Lahat.

Seperti yang dilakukan Polres Lahat. Menggelar olah raga bersama, yakni sepak bola di lapangan Sepak Bola Gelora Serame Lahat, Selasa sore (6/2).

BACA JUGA:Sejarah Lahirnya HMI, Tokoh Pendirinya Ternyata dari Universitas Ini

BACA JUGA:Mandi Hujan Tak Selalu Menyenangkan, 3 Anak di Prabumulih Alami Hal Mengerikan Ini

Selain untuk menjaga kesehatan, juga meningkatkan koordinasi dan komunikasi antar Satuan Kerja (Satker) Polres Lahat.

Tampak dalam olah raga bersama tersebut diikuti oleh Kapolres Lahat AKBP God Parlasro S Sinaga S.Ik, Kabag Ops Kompol Aan Sumardi dan Kasat Lantas AKP Murryanto.


Laga amal untuk korban banjir Kota Pagaralam dan Kabupaten Lahat di Stadion Gelora Serame Lahat. --

Selain itu, dikuti oleh anggota Satker lainnya baik dari Satreskrim, Satnarkorba, Sat Intel, Sat Samapta, Bagian SDM, Bagian Ops dan lainnya.

"Ya kalau sepak bola bisa diikuti oleh banyak personel. Selain itu juga sesama tim melakukan komunikasi dan koordinasi saat bermain. Harapannya, komunikasi dan koordinasi tetap terjaga antar personel Polres Lahat," ungkap Kapolres, Rabu (7/2).

BACA JUGA:Minta Kaji Ulang Pembatalan Perjalanan KA Argo Parahyangan, Ini Alasan FSPP

BACA JUGA:Punya 142 Kontrakan dan 34 Rumah, Harta Kekayaan Haji Bolot Dinilai Melebihi Raffi Ahmad, Apa Saja?

Selain itu, dengan berolahraga, juga untuk menjaga kesehatan dan meningkatkan imun tubuh. Apalagi saat ini mendekati Pemilu, maka personel Polres Lahat harus menjaga kondisi tubuh, dengan berolahraga.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan