Baznas Mau Bangun Pasar Syariah
Ketua Baznas Kota Palembang, Kgs Ridwan Nawawi-Foto : Ibnu Holdun-
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palembang menargetkan pembangunan pasar syariah dan sekolah syariah pada tahun 2024. Ketua Baznas Kota Palembang, M Ridwan Nawawi mengakui pihaknya mau bangun pasar syariah dan sekolah syariah.
“Inisiatif ini bertujuan memberikan peluang pekerjaan dan dukungan ekonomi kepada warga yang menghadapi kesulitan,” terangnya, kemarin.
BACA JUGA:Kolaborasi Entaskan Kemiskinan di Muba Lewat Zmart Baznas
BACA JUGA:SUDAH BUKA, Beasiswa Cendekia Baznas Al-Azhar Mesir dan Timur Tengah 2023, Buruan Daftar!
Dikatakan, pihaknya pun telah berusaha keras mengajukan permohonan tanah hibah kepada Pemerintah untuk sekolah syariah tersebut.
“Selanjutnya kami mengajak seluruh ASN menyumbangkan zakatnya melalui lembaga resmi pemerintah, yaitu Baznas," jelasnya.
Menurut M Ridwan Nawawi pembangunan pasar syariah dan sekolah syariah pada tahun 2024 dapat terealisasi karena bermanfaat bagi masyarakat. "Tentu pembangunan pasar syariah dan sekolah syariah tahun 2024 memiliki manfaat besar.
Untuk itu saya harap semua pihak bersinergi dan membantu pembangunan ini, bukan hanya Pemkot Palembang, namun ASN dan pihak lain juga turut menyumbang seperti CSR dan sebagainya," katanya.
Selain itu, Ridwan Nawari menyampaikan dalam memberikan modal kepada keluarga yang kurang mampu, tidak ada target spesifik karena semuanya bergantung pada anggaran yang diterima oleh Baznas Kota Palembang melalui zakat.
BACA JUGA:Baznas Beri Beasiswa Kuliah ke Tiongkok-Timur Tengah
BACA JUGA:Dorong Berzakat via Baznas, Bangun Rumah Sehat
"Jika anggaran tahun 2024 mencapai Rp300 juta, setiap orang akan menerima Rp3 juta, memungkinkan bantuan modal hanya untuk 100 warga. Namun, dengan anggaran yang lebih besar, lebih banyak warga dapat dibantu," tuturnya.
Meskipun tantangan berat, optimisme menggelora bahwa pekerjaan mulia ini akan terlaksana dengan baik. "Kami mengharapkan kepercayaan masyarakat dalam membayar zakat di baznas agar upaya kami dapat memakmurkan warga yang kurang mampu," ujarnya.
Selain itu, Ridwan menyebut program bedah dan renovasi rumah yang sudah dimulai sebelumnya akan tetap berlanjut pada tahun 2024 ini. (fad)