Beringin Kimeng Bonsai Favorit Gubernur Ternyata Punya Makna Fisolosofi Mendalam, Berikut Faktanya

Beringin Kimeng Bonsai Favorit Gubernur Ternyata Punya Makna Fisolosofi Mendalam, Berikut Faktanya MARTAPURA SUMATERAEKSPRES.ID – Beringin Kimeng Bonsai Favorit Gubernur Sumsel H Herman Deru. Hal itu terungkap dalam Pameran Bonsai Nasional Bonsai Nasional di Ogan Komering Ulu (OKU)Timur  berlangsung 18-25 Juni 2023. Pada Ahad 25 Juni 2023 puncaknya. Pembukaan sekaligus penutupan pameran. Ada yang menarik. Gubernur Sumatera Selatan H Herman Deru memilih bonsai Beringin Kimeng jadi Favorit-nya. Dia terpilih setelah gubernur berkeliling. Melihat secara langsung berbagai jenis bonsai yang dipamerkan di Taman Tani Merdeka, Martapura, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur . Ukuran bonsai 65 centimeter. Masuk kelas prospek. Pemiliknya Elmi Zainda. Utusan kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU). Wilayah tetangga, tempat pelaksanaan kegiatan. “Kalau saya ini. Akarnya banyak. Kuat menopang. Kokoh,” ujar gubernur mengemukakan alasannya memilih Bonsai Kimeng. BACA JUGA : ‘Jempol’ untuk Pameran Bonsai OKU Timur Saat berkeliling arena pameran, gubernur didampingi Ketua KORMI Sumsel. Yang juga Ketua ICSB Sumsel, Hj Samantha Tivani Herman Deru, Sekjen Perkumpulan Pecinta Bonsai Indonesia (PPBI), Andreas Tukimin. Lalu, Bupati OKU Timur Ir H Lanosin ST, GM Sumatera Ekspres Hj Nurseri Marwah. Para forkompinda Provinsi Sumatera Selatan dan OKU Timur. BACA JUGA : Sudah Terdaftar 550 Bonsai Andreas memuji pilihan Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru. Selera dan pengetahuannya tentang bonsai sangat baik. “Pilihan beliau tadi bonsai Beringin. Ya memang kalua dilihat kokoh. Semua orang pasti tertarik. Gubernur kayaknya mengerti tentang bonsai ini,”ujarnya. Bonsai beringin Kimeng milik Elmi Sudah 23 tahun dirawat. Baru dua kali ikut kontes. Pertama lokalan Baturaja. Tingkat kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan