Bersaing di Piala Kadisporapar Semarang, Atlet Sepatu Roda Sumsel Raih 6 Emas
SUMATERAEKSPRES.ID - Sebanyak 7 atlet sepatu roda binaan Club Tasamura dan Sriwijaya Inline Skate mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas). Memperebutkan Piala Kadisporapar Jawa Tengah 2023 di GOR Jatidiri Semarang, Jumat - Minggu (26 -28/05/23). Dede Wijaya Ketua team mengungkapkan, Atlet sepatu roda Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) berhasil meraih 9 medali. " Alhamdulillah, Sumsel meraih 9 medali yakni 6 emas, 1 perak, dan 2 perunggu," ujar Ketua Team Sumsel.Minggu (28/05/23) Perolehan medali tersebut di raih oleh Izzah Insyirah 1 medali emas di nomor 1000m, dan 1 perunggu di nomor 300m. Nabila 2 medali emas di nomor 1000 dan 300, lalu Ardan raih 2 medali emas jarak 500 meter dan 1000 meter, dan Keyla Putri raih 1 medali perunggu di jarak 1000 meter. " Sedangkan untuk kategori kelas pemula, Aqila berhasil memperoleh 1 medali emas 1 medali perak," ujarnya. BACA JUGA : Tatap Porprov, 60 Atlet Muda Sepatu Roda Bertarung di Kejuaraan Bupati Cup OKU Selatan 2023 Sementara untuk kategori relay Mix beregu jarak 2000 meter. Untuk medali emas di peroleh team Nabila, perak di peroleh team Izzah, dan perunggu di raih team Alya dan Keyla.