Suara Keras Selamatkan Ibu dan Anak

 

BANYUASIN - Satu rumah di Desa Terusan Muara Kecamatan Sumber Marga Telang, Banyuasin milik Rizal masuk ke dalam sungai, Kamis (4/5). Selama ini memang, posisi rumah Rizal berada di tepi tebing sungai.

Sebelum kejadian, istri dan anak Rizal berada di dalam rumah. Namun saat rumah mengeluarkan suara keras dan hendak longsor ke dalam sungai, keduanya langsung menyelamatkan diri. “Mengetahui tanah akan longsor,  ibu dan anak ini langsung keluar rumah,” jelas Kepala Desa Terusan Muara,  Wancik.

Saat ini, keluarga tersebut masih mengungsi di rumah kerabat terdekat sembari menunggu tindak lanjut apa langkah yang akan diambil. ‘’Dinas Sosial Banyuasin berjanji akan membantu rumah untuk keluarga tersebut.  Sudah dilaporkan ke Dinas Sosial dan sudah disurvei,"ungkapnya.

Informasinya akan mendapatkan bantuan alakadarnya dan akan dibantu bangunan rumah dari Dinas Sosial. "Tapi sampai saat ini belum, "terangnya.

Saat ini, lanjutnya, masih ada beberapa pemilik rumah yang berada di bibir sungai sudah merelokasi rumahnya sendiri, karena terancam amblas. "Ada empat rumah sudah bergeser, jadi mereka membangun rumah baru," ujarnya.

Tak hanya berdampak pada rumah, gerusan arus aliran sungai  jalan penghubung yang berlokasi di Desa Terusan Muara Kecamatan Sumber Marga Telang juga amblas. ‘’Kami berharap Pemerintah Kabupaten Banyuasin dapat memasang turap penahan tanah untuk mencegah longsor meluas,’’ ujarnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Banyuasin Irian Setiawan mengatakan kalau dirinya sudah mendatangi lokasi. Selain jalan,  juga ada rumah warga yang terdampak. "Sudah kami usulkan mudah-mudahan dapat dibangun turap penahan tanah. Agar dapat menghindari longsor lainnya," katanya.(qda/)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan