https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Zakat Fitrah Uang Minimal Rp 30 Ribu

BATURAJA, SUMATERAEKSPRES.ID – Penetapan besaran uang pengganti beras zakat fitrah untuk tahun 1444 H di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) akhirnya selesai. Nilainya sebesar Rp 12.000. Jadi total nilai zakat fitrah berupa uang pengganti beras 2,5 kg untuk di lingkup Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) sebesar Rp 30.000. Nilai tersebut naik dari tahun sebelumnya yang besaran totalnya masih Rp 25.000. Ini karena perputaran kenaikan harga beras. Di beberapa daerah lain juga mengambil kisaran di harga tersebut. Dalam rapat bersama penetapan uang pengganti zakat di kantor Kemenag OKU.  Turut hadir dari perwakilan KUA kecamatan, Kadin Perindag, Bulog, Kesra OKU, dan ormas Islam, MUI, Muhammadiyah, NU, Baznas. BACA JUGA : Mudik Bermotor Lebih Lama “Karena selain beras ada masyarakat yang mengeluarkan dengan uang,” kata Kepala Kemenag OKU M Ali, Senin (10/4/2023).

Harga Beras di OKU Beragam

Dari Dinas Perindag OKU sebutnya, sudah memberikan gambaran mengenai harga harga beras yang ada di Kabupaten OKU. Mulai dari harga Rp 10.900, Rp 12.000, sampai Rp 14.000. Bahkan ada yang mencapai angka Rp 17.000. Seperti beras Pandan Wangi dan organik. [visual-link-preview encoded="eyJ0eXBlIjoiaW50ZXJuYWwiLCJwb3N0IjoxMTE2NTEsInBvc3RfbGFiZWwiOiJQb3MgMTExNjUxIC0gTXVkaWsgTmFpayBMaW9uPyBBZGEgUHJvbW8gVGlrZXQgTXVsYWkgUnAzMzggUmlidSIsInVybCI6IiIsImltYWdlX2lkIjoxMTE2NzUsImltYWdlX3VybCI6Imh0dHBzOi8vc3VtYXRlcmFla3NwcmVzLmJhY2Frb3Jhbi5jby93cC1jb250ZW50L3VwbG9hZHMvMjAyMy8wNC9MaW9uLUFpci5qcGciLCJ0aXRsZSI6IkJBQ0EgSlVHQSA6IE11ZGlrIE5haWsgTGlvbj8gQWRhIFByb21vIFRpa2V0IE11bGFpIFJwMzM4IFJpYnUiLCJzdW1tYXJ5IjoiU2VqdW1sYWggbWFza2FwYWkgcGVuZXJiYW5nYW4gYmVyaWthbiBwcm9tbyBrZXBhZGEgY2Fsb24gcGVudW1wYW5nIHlhbmcgYWthbiBtdWRpayBMZWJhcmFuIElkdWwgRml0cmkgMTQ0NCBILiBTYWxhaCBzYXR1bnlhLCBMaW9uIEdyb3VwLiBLaHVzdXNueWEgYmFnaSB5YW5nIGFrYW4gdGVyYmFuZyBuYWlrIExpb24gQWlyLiBDb3Jwb3JhdGUgQ29tbXVuaWNhdGlvbnMgU3RyYXRlZ2ljIExpb24gR3JvdXAsIERhbmFuZyBNYW5kYWxhIFByaWhhbnRvcm8gbWVuZ2F0YWthbiIsInRlbXBsYXRlIjoiYmVyaXRhLWt1bmluZyJ9"] Dari hasil kesimpulan rapat, maka mengambil garis tengah, beras yang banyak masyarakat konsumsi itu beras seharga Rp 12.000/kg. Artinya kalau 2,5 kg bernilai uang Rp 30.000 untuk zakat fitrahnya. Namun, sebutnya, jika ada yang mengkonsumsi beras lebih mahal. Berdasar ahli fikih, beras itu sesuai dengan beras yang dimakan. Tapi yang diputuskan berdasarkan masyarakat banyak. Bila ada warga tidak mampu maka dikeluarkan sesuai kemampuan yakni beras raskin. Untuk lokasi pengumpulan zakat itu baznas. Juga bisa ke masjid atau langgar dan menyalurkan langsung kepada yang berhak menerima. (bis) Baca Berita Lainnya di Google News  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan