Bupati OKI Tekankan Pentingnya Peningkatan Pelayanan di RSUD Kayuagung

Pelayanan kesehatan yang cepat, ramah, dan sesuai prosedur adalah kunci kepuasan pasien. Bupati OKI, Muchendi Mahzareki, berharap RSUD Kayuagung terus maju dalam memberikan layanan terbaik. Foto:Nisa/Sumateraekspres.id--
KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID — Bupati Ogan Komering Ilir (OKI) H Muchendi Mahzareki menegaskan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan publik, khususnya di sektor kesehatan, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kayuagung.
Ia menilai bahwa pelayanan kesehatan yang cepat, efisien, dan sesuai prosedur sangat dibutuhkan agar masyarakat merasa puas dan terlayani dengan baik.
Pada acara Gema Ramadan di RSUD Kayuagung yang digelar Jumat (21/3), Muchendi mengingatkan seluruh tenaga medis untuk bekerja dengan penuh dedikasi dan mengikuti Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku.
BACA JUGA:Kapolrestabes Palembang: M Sukri Zen Resmi Jadi Tersangka Kasus Penusukan Mantan Istri
BACA JUGA:Bandara SMB II Palembang Siapkan 121 Penerbangan Tambahan untuk Mudik Lebaran 2025
"Pelayanan kesehatan harus dilakukan dengan cepat dan sesuai prosedur. Masyarakat kini sangat cepat bereaksi, terutama melalui media sosial, jika ada ketidakpuasan," ujar Muchendi.
Lebih lanjut, Bupati Muchendi menekankan pentingnya keramahan dalam melayani pasien. "Pasien yang datang pasti dalam kondisi sakit dan tidak nyaman.
Oleh karena itu, menyambut mereka dengan senyum, sapa, dan salam akan memberikan kenyamanan dan ketenangan," ungkapnya.
Meskipun hal ini sederhana, kata Muchendi, dampaknya sangat besar terhadap kepuasan pasien yang datang ke rumah sakit.
BACA JUGA:Prospek Cerah! Inilah 10 Jurusan Kuliah yang Paling Dibutuhkan di Dunia Kerja
BACA JUGA:Hujan Petir Dominasi Sumatera Selatan 22 Maret 2025, BMKG Ingatkan Risiko Cuaca Ekstrem
Muchendi berharap, acara Gema Ramadan yang diadakan di RSUD Kayuagung bisa menjadi momentum untuk meningkatkan kualitas kerja dan pelayanan medis kepada masyarakat.
Ia pun berharap rumah sakit ini semakin maju dan berkembang dalam memberikan layanan terbaik.
Di sisi lain, Direktur RSUD Kayuagung, dr. Roza Maulindra SpOG, menjelaskan bahwa acara Gema Ramadan ini diikuti dengan penuh antusias oleh seluruh pegawai rumah sakit.