Kejari Muba Laksanakan Aksi Sosial: Berbagi Takjil dan Bantuan untuk Pengungsi Banjir

Berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan, Kejari Muba salurkan takjil dan bantuan sembako untuk pengungsi korban banjir. Semoga membantu meringankan beban mereka. Foto:Yudi/Sumateraekspres.id --
"Bantuan sembako dan makanan sangat berarti bagi kami di sini, semoga ini membantu kami melewati masa-masa sulit ini," kata Ernawati, salah seorang pengungsi, dengan nada penuh harapan.
Roy Riady, Kajari Muba, menegaskan bahwa aksi sosial ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial Kejaksaan Agung melalui Adhyaksa dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan.
BACA JUGA:Wuling Hadirkan Berbagai Promo Istimewa di Mall Exhibition Summarecon Serpong
BACA JUGA:DPRD Palembang Lantik PAW Anggota Baru, Arnisto Gantikan Mulyadi
"Kami ingin berbagi kepada saudara-saudara kita yang sedang menghadapi musibah. Takjil, makanan, dan sembako ini semoga bisa membantu mereka dalam berbuka puasa dan bertahan di pengungsian," kata Roy Riady, yang menekankan bahwa aksi ini adalah bentuk kepedulian dan solidaritas antar sesama.