https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Mendorong Kualitas Pembelajaran dengan Teknologi

Moch. Abduh PhD, Staf Ahli Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Bidang Teknologi Pendidikan--

SUMATERAEKSPRES.ID - Tidak dipungkiri bahwa teknologi pendidikan telah menjadi salah satu inovasi paling signifikan dalam dunia pendidikan modern. Dengan kemajuan Teknologi Informasi dan Komunikasi, berbagai alat dan platform kini tersedia untuk mendukung proses pembelajaran.

Teknologi pendidikan sudah seharusnya menjadi solusi menghadapi tantangan pembelajaran di era digital.

BACA JUGA:Berharap Pemda Manfaatkan Rapor Pendidikan, Pendidikan Bermutu untuk Semua

BACA JUGA:UU Sisdiknas Dikaji Ulang, Rektor UNJ Dukung Sistem Pendidikan Adaptif dan Berkelanjutan di Indonesia

Apakah kemudian keberadaan seorang guru menjadi tidak diperlukan lagi? Dalam bukunya yang berjudul Modern Teaching: Essential Practices for Personalized Learning, Terry Heick (2020) menyatakan teknologi tidak dimaksudkan untuk menggantikan guru, tetapi untuk memperluas jangkauan mereka dan membuka peluang baru yang sebelumnya tidak mungkin.

Ditambahkan juga bahwa guru modern bukan hanya pengajar, tetapi juga fasilitator, mentor, dan desainer pembelajaran. Karenanya teknologi hanyalah sekedar alat sementara peran guru tetap menjadi inti pembelajaran dan tidak akan tergantikan.

Teknologi pendidikan mencakup berbagai perangkat, aplikasi, dan sistem yang dirancang untuk memfasilitasi proses pembelajaran. Teknologi pendidikan berperan untuk menyediakan akses informasi yang luas.

Melalui ketersediaan fasilitas internet, guru dan siswa dapat mengakses berbagai referensi dan sumber belajar dari seluruh belahan dunia.

Buku elektronik, artikel jurnal ilmiah, dan video pembelajaran yang dibutuhkan dapat diakses secara cepat. Pun, proses pembelajaran menjadi semakin interaktif.

Teknologi pendidikan memungkinkan proses pembelajaran menjadi lebih menarik melalui penyediaan alat dan media pembelajaran seperti simulasi, game edukasi, dan video animasi.

Dalam bukunya E-Learning and the Science of Instruction: Proven Guidelines for Consumers and Designers of Multimedia Learning (4th ed.), Ruth C. Clark dan Richard E. Mayer (2016) mengatakan, “People learn better from words and pictures than from words alone, as long as the pictures are directly relevant to the learning objectives”.

Teknologi pendidikan juga bisa dimaksimalkan perannya sebagai personalisasi pembelajaran yaitu proses pembelajaran yang disesuaikan dengan kemampuan, kompetensi dan kecepatan daya pikir siswa.

Melalui platform daring, pembelajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan individu siswa, memungkinkan mereka belajar sesuai dengan kemampuan dan kompetensinya.

Terry Heick (2020) menyatakan, pemanfaatan perangkat digital seperti platform pembelajaran daring, aplikasi analitik, dan Artificial Intelligence dapat mendukung proses personalisasi pembelajaran.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan