https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Bupati Askolani Minta Bantuan Gubernur Herman Deru untuk Pembangunan Jembatan di Banyuasin

Bupati Banyuasin, Askolani, minta bantuan Gubernur Herman Deru untuk pembiayaan pembangunan jembatan Tanah Kering dan Rantau Bayur di Banyuasin. Foto:Ist/Sumateraekspres.id--

BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.IDBupati Banyuasin, Askolani, secara terbuka meminta bantuan kepada Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, untuk mendanai proyek pembangunan jembatan megah di Kabupaten Banyuasin. 

Permintaan itu disampaikan Askolani dalam acara silaturahmi dan safari Ramadan 1446 H yang diadakan di Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Talang Kelapa, Banyuasin, Kamis (13/3/2025).

Saat memberi sambutan, Askolani mengungkapkan bahwa pembangunan Jembatan Tanah Kering di Kecamatan Pulau Rimau memerlukan biaya sekitar Rp 150 miliar.

Ia mengharapkan Gubernur dapat membantu dengan memberikan dana sekitar Rp 120 miliar, sementara sisanya sebesar Rp 30 miliar akan ditanggung oleh pihak Pemkab Banyuasin.

BACA JUGA:Walikota Prabumulih Arlan Borong Dagangan Pasar Takjil, Kemudian Dibagikan ke Warga

BACA JUGA:Korban Copet di Pasar 16 Ilir Palembang Laporkan Kasus Pencurian ke Polisi

"Kami berharap Bapak Gubernur bisa membantu pembiayaan pembangunan Jembatan Tanah Kering. 

Sisanya akan kami tanggung," ujar Askolani dalam kesempatan tersebut.

Selain itu, Askolani juga mengusulkan pembangunan Jembatan Rantau Bayur dan siap melakukan pembebasan lahan untuk akses menuju jembatan tersebut

. Ia berharap Gubernur dapat membagi pembiayaan proyek ini untuk mempercepat realisasinya.

Mendengar permintaan tersebut, Herman Deru, Gubernur Sumsel, tidak langsung memberikan jawaban pasti namun mengomentari dengan humor.

BACA JUGA: Salurkan Bantuan dan Serap Aspirasi Warga

BACA JUGA:Cara Mudah Klaim Saldo DANA Gratis hingga Rp 220.000 Hari Ini

"Bupati Banyuasin ini ahli dalam merayu Gubernur," ucap Herman Deru, disambut tawa hadirin.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan