https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tanam Kisik, Hijaukan Pekarangan Rumah, GSMP Dijalankan Warga di Rupit Muratara

PANEN KISIK : Rahma, warga Rupit, Kabupaten Muratara memetik kisik. ia memanam kisik memanfaatkan lahan pekarangan rumahnya.-foto: ist-

MURATARA, SUMATERAEKSPRES.ID – Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) terus menjadi motor semangat kemandirian pangan di wilayah Sumatera Selatan. Mendorong  masyarakat untuk menanam dan mengolah hasil bumi sendiri.

 Inisiatif ini telah merambah ke berbagai lapisan masyarakat, termasuk masyarakat di Kelurahan Rupit, Kabupaten Muratara. Untuk memanfaatkan pekarangan rumah sebagai lahan ‘produksi’ sayuran.

Seperti Rahma, warga Rupit, yang menanam sayur kisik di pekarangan rumahnya. "Saya ingin memastikan keluarga saya mendapatkan sayuran segar dan sehat langsung dari kebun sendiri. Dengan menanam sayur kisik, jadi tidak terlalu bergantung untuk belanja ke pasar," ujarnya, sambil menunjukkan deretan tanaman kisik yang menghijau, tumbuh subur di pekarangan rumahnya.

Sayur kisik yang dikenal memiliki cita rasa khas dan kaya nutrisi, menjadi pilihan favorit Rahma karena mudah dalam perawatannya serta manfaatnya. Menurut dia, tanaman ini tumbuh optimal di lingkungan rumah dengan perawatan rutin yang tidak terlalu rumit. "Saya juga melihat peluang untuk berbagi hasil panen dengan tetangga, sehingga kita bisa saling mendukung kemandirian pangan di lingkungan kita," tambahnya.

BACA JUGA: Tumpang Sari Sawit-Sayuran, Perluasan GSMP oleh Warga Kabupaten OKU

BACA JUGA:Dorong Pemanfaatan Lahan, Gerdal Keong Sawah, Perluasan GSMP di Desa Bukit Langkap Muratara

Apa yang dilakukan Rahma sesuai dengan arah GSMP. Yakni memanfaatkan pekarangan sekitar  rumah dengan menanam berbagai sayur mayur, ternak ayam maupun budidaya ikan. Semua itu untuk memenuhi kebutuhan keluarga, mengurangi pengeluaran untuk belanja ke pasar.

"Sistem pertanian di pekarangan rumah yang sederhana namun berkelanjutan adalah kunci untuk menciptakan ekosistem pangan yang mandiri. Kami berharap dengan adanya gerakan ini, lebih banyak masyarakat yang terdorong untuk mulai berkebun di pekarangan rumah mereka," kata Mona, pengurus GSMP  di desa itu.

Ia menambahkan, langkah kecil seperti menanam sayur kisik bisa berdampak besar pada kesejahteraan keluarga. “Dengan menanam sayuran di pekarangan rumah, tidak hanya mendapatkan hasil panen berupaya sayur yang segar. Tapi juga turut berkontribusi pada gerakan besar untuk mewujudkan Sumsel yang lebih mandiri,” tukasnya.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan