https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Gebrakan Muhammad David, Turnamen Piala Askot PSSI Palembang U-12 Siap Digelar 25 Desember 2024, Yuk Daftar!

Ketua Askot PSSi Kota Palembang Muhammad David gelar Piala Askot PSSI Palembang U-12: Membina generasi muda, wujudkan mimpi pemain profesional masa depan. Foto: istimewa--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID– Ketua Asosiasi Kota (Askot) PSSI Palembang terpilih, Muhammad David S.H., memulai langkah awal kepemimpinannya dengan menggelar turnamen sepak bola usia dini bertajuk Piala ASKOT PSSI Palembang U-12 2024.

Turnamen ini akan dilaksanakan di Stadion Kamboja, Palembang, pada 25 Desember 2024 dan melibatkan berbagai Sekolah Sepak Bola (SSB) se-Palembang.

Langkah cepat ini menjadi bukti komitmen David, yang baru terpilih melalui Kongres Luar Biasa (KLB) pada Minggu (15/12), untuk mengembangkan sepak bola usia dini.

“Ini adalah bentuk perhatian saya terhadap pembinaan pemain muda. Turnamen ini menjadi wadah bagi anak-anak SSB untuk mengembangkan bakat mereka,” ujar David, yang juga CEO klub Liga 3, David FC, Rabu, 18 Desember 2024.

BACA JUGA:Moch David Terpilih Jadi Ketua Askot PSSI Palembang, Siap Bangkitkan Sepakbola Lokal dan Talenta Muda

BACA JUGA:SFC Dirundung Masalah, PSPS Yakin Menang. Mau Kalah Tanpa Tanding? Sanksi Komdis PSSI Menanti

Komitmen Sportivitas, Stop Pencurian Usia

Turnamen ini dikhususkan bagi pemain kelahiran 2012 atau usia 12 tahun. Setiap peserta diwajibkan melampirkan dokumen pendukung seperti akta kelahiran, kartu keluarga (KK), rapor asli, dan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN).

David menegaskan pentingnya sportivitas dalam pembinaan usia dini.

“Stop pencurian umur! Mari kita bangun sepak bola yang sehat dan jujur,” tegasnya.

Pendaftaran peserta telah dibuka sejak 18-20 Desember 2024 di Kantor Sekretariat PSSI Kota Palembang, Stadion Kamboja, dengan biaya administrasi sebesar Rp 200 ribu.

Dukungan dari Tokoh Olahraga

Turnamen ini juga mendapat dukungan dari sejumlah pihak, termasuk tokoh olahraga lokal seperti Seth Sport dan Spech.

Selain turnamen, David berencana membangun sistem pembinaan berkelanjutan melalui pendirian akademi sepak bola. Akademi ini diharapkan mampu mencetak pemain profesional yang siap bersaing di tingkat nasional dan internasional.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan