Pangdam: TNI AD Berjuang Bersama Rakyat, Wujudkan Ketahanan Nasional dan Pembangunan Berbasis Manunggal

Upacara Peringatan Hari Juang TNI AD, di pusatkan di Jasdam II/SWJ (15/12/24), dipimpin PangDam II/SWJ Mayjen TNI M. Naudi Nurdika S.I.P., M.Si, M.Tr (Han) beserta Jajaran Petinggi Kodam, dan anggota unsur Forkompinda Sumsel. Serta Bazar dan Bakti Sosial--
BACA JUGA:Kodam II Sriwijaya Gelar Donor Darah dan Layanan Kesehatan untuk Peringati HUT TNI ke-79
Berangkat dari kondisi itu, sebut Kasad, TNI AD dituntut untuk adaptif dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat yang terus berkembang.
Seperti di tahun 2024 yang telah menunjukkan perjuangan bersama rakyat melalui program-program seperti Manunggal Air, ketahanan pangan, dan pembangunan infrastruktur di daerah terpencil.
Sementara itu, usai melaksanakan upacara Pangdam II Sriwijaya Mayjend TNI Naudi Nurdika, didampingi Kasdam II Sriwijaya Brigjend TNI Aminton Manurung, Danrem 044/Gapo Brigjen TNI Thohir., menjelaskan peringatan HJK ini sendiri merupakan momentum agar semuanya, termasuk generasi muda dapat mengingat perjuangna pahlawan bangsa.
"Apalagi ketika kita mengingat perang Ambarawa, dimana TNI Bersama rakyat tidak hanya mengalami kerugian harta benda serta lainnya. Namun nyawapun banyak dipertaruhkan dalam perang tersebut. Karena itu, wajib kita manunggal Bersama rakyat dalam mengisi pembangunan," ujar pangdam II Sriwijaya Mayjend TNI Naudi Nurdika dihadapan wartawan.
Dalam HJK kali ini juga diadakan baksos, berupa pemeriksaan ibu hamil, balita, pelayanan Kesehatan gratis serta adanya bazar dan melibatkan UMKM.