Deputi Kemenko PMK dan PJ Bupati Lahat Pantau Penyaluran Bansos di Talang Jawa Utara
PJ Bupati Lahat, Imam Pasli, bersama Prof. Dr. Nunung Nuryartono, memantau penyaluran bansos dan pelaksanaan Posyandu di Talang Jawa Utara. Komitmen untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat terus berjalan! Foto:Agustriawan/Sumateraekspres.id--
BACA JUGA:7 Pantai Paling Eksotis di Indonesia yang Wajib Masuk Bucket List Liburanmu, Semuanya Kece!
PJ Bupati Imam Pasli menegaskan bahwa Pemkab Lahat telah mengambil langkah strategis untuk mengatasi kemiskinan.
Ia mengingatkan bahwa meskipun Kabupaten Lahat kaya akan sumber daya alam, potensi tersebut belum sepenuhnya dimanfaatkan.
Oleh karena itu, kerjasama antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat sangat diperlukan untuk meningkatkan kesejahteraan, terutama di sektor pertanian.
BACA JUGA:Ini Dia Bocoran Kabinet Prabowo-Gibran: 46 Kementerian dengan Susunan Baru, Apa Saja?
Beberapa langkah strategis yang diambil meliputi peningkatan kualitas data, percepatan penyaluran bansos, penguatan ekonomi masyarakat, dan optimalisasi sumber daya alam.