https://sumateraekspres.bacakoran.co/

4 Keputusan Kontroversial Wasit Ahmad Al-Kaf di Laga Timnas Indonesia vs Bahrain, Bikin Geram Publik

Keputusan kontroversial wasit Ahmad Al-Kaf di laga Timnas Indonesia vs Bahrain membuat publik Indonesia marah dan mempertanyakan keadilannya. Foto: footballasia--

SUMATERAEKSPRES.ID - Wasit Ahmad Al - Kaf yang memimpin laga Timnas Indonesia versus Bahrain pada match day ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Nasional bahrain, kick off Jumat pukul 23.00 (10/10) tadi malam.

Melakukan beberapa keputusan kontroversi yang merugikan timnas Indonesia, yang berakibat menggagalkan kemenangan pertama Timnas Indonesia dalam ajang kualifikasi piala dunia zona asia itu.

Inilah beberapa rangkuman keputusan wasit asal Oman yang kontroversi tersebut.

- Bermain Hingga Menit ke 90+9

Keunggulan 2-1 Timnas Indonesia buyar, setelah pemain Bahrain Mohamed Marhoon pada menit ke 90+9.

BACA JUGA:Wasit Bikin Gemes! Shin Tae-yong Akui Timnas Frustasi Gegara Tambahan Waktu Molor Saat Timmas Lawan Bahrain

BACA JUGA:UPDATE Peringkat Indonesia di FIFA Pasca Imbang 2-2 Dengan Bahrain, Bagaimana Jika Menang Lawan China Nanti?

Harusnya pertandingan itu hanya berlangsung pada menit ke 90+6, karena wasit ke empat dalam laga itu hanya memberikan tambahan waktu enam menit.

Tapi kenyataannya hingga menit ke 90 + 6 lebih laga tetap berjalan hingga pemain Bahrain mencetak gol.

- Cek VAR Gol Bahrain Diabaikan

Wasit asal Oman itu, usai pemain Bahrain mencetak gol ke gawang Timnas indonesia pada menit ke 90+9. Langsung menghentikan laga seusai kick off gol kedua Bahrain itu.

Padahal VAR masih memeriksa gol kedua Mohamed Marhoon, karena terindikasi offside. Akan tetapi di abaikan oleh wasit.

- Mudah Beri Pelanggaran Buat Timnas Indonesia

Wasit Al Kaf saat memimpin laga tersebut dengan mudah memberikan pelanggaran kepada Timnas Indonesia sebanyak 27 pelanggaran kepada pemain Bahrain. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan