https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ojol Dibegal, Kabur dan Nyaris Dilukai Lima Pelaku dengan Sajam, Begini Kejadiannya

Kompol Desy Ariyanti SH MH--

Saat itu, korban dihampiri oleh seorang pria yang memintanya untuk mengantarkannya dengan sistem offline ke Jl Telaga Sewidak, Lr Kicong, Kelurahan 14 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU)-II.

Setelah terjadi kesepakatan harga, saat korban hendak mengantar terduga pelaku justru berkata ingin meminjam sepeda motornya untuk menjemput anaknya.

“Saat itu saya langsung menyerahkan kunci kontak, seperti blank pikiran saya, begitu tersadar tiba-tiba motor sudah tidak ada lagi, sepertinya saya baru saja menjadi korban hipnotis,” ungkap korban dengan raut muka sedih.

BACA JUGA:Viral! Karyawan Minimarket Jadi Korban Begal Brutal di Prabumulih. Tubuh Terluka, Motor Dirampas.

BACA JUGA:Motor Satria Dirampas Begal di Palembang, Pelaku Acungkan Cerulit

Akibat kejadian tersebu ditaksir korban mengalami kerugian senilai Rp21 juta dan berharap agar laporannya ini bisa segera diproses serta dapat menangkap pelakunya ini.

Kepala SPKT Polrestabes Palembang Kompol Fadly mengatakan laporan korban tentang penggelapan. "Laporan sudah kita terima dan akan ditindaklanjuti oleh Unit Ranmor Polrestabes Palembang," katanya. (nsw/kms)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan