https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Waspada! Modus Penipuan WhatsApp Menggunakan Foto Profil Anggota Polri

Waspada! Penipuan di WhatsApp menggunakan foto profil anggota Polri semakin marak. Jangan tertipu oleh nomor yang tidak dikenal! Verifikasi sebelum merespons dan laporkan jika ada pesan mencurigakan. Foto:Ist/Sumateraekspres.id--

BACA JUGA:Keris yang Dipercaya Membawa Sial Antara Mitos dan Realita

Tak hanya itu, baru-baru ini nomor Wakapolres OKI Timur, Kompol Polin Pakpahan, juga dicatut oleh pelaku dengan modus serupa.

"Jangan percaya, itu penipuan," ujarnya saat dimintai keterangan mengenai nomor baru yang beredar di wilayah Muratara.

Kapolres Mura, AKBP Andi Supriadi, melalui Kasat Reskrim AKP Herman Junaidi, mengonfirmasi bahwa pihaknya sedang melakukan investigasi.

BACA JUGA:6 Ciri Anak Saleh dalam Kehidupan Sehari-hari, Harta Karun Terbesar Setiap Orangtua

BACA JUGA:Politeknik Negeri Sriwijaya Luncurkan Inovasi Pempek dengan Fortifikasi Sayuran dan Teknologi Freeze Drying

Masyarakat diminta untuk segera melaporkan pesan mencurigakan atau penipuan dengan modus yang sama.

Masyarakat diimbau untuk tidak ragu melakukan verifikasi melalui jalur resmi sebelum menanggapi pesan dari nomor yang tidak dikenal.

Kepolisian juga mengingatkan agar tidak sembarangan membagikan data pribadi atau informasi sensitif melalui aplikasi pesan instan seperti WhatsApp.

BACA JUGA:Suami yang Sering Stalking Perempuan di Medsos Masuk Kategori Double Problem, Apa Itu? Begini Penjelasan Ahli

BACA JUGA:Ini Dia Prediksi Line-up Timnas Indonesia Setelah Kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders. Makin Gahar!

"Kami terus memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya waspada terhadap berbagai modus penipuan.

Langkah preventif dan kesadaran masyarakat adalah kunci utama untuk meminimalkan dampak penipuan seperti ini," tambahnya.

Bagi mereka yang telah menjadi korban atau menerima pesan mencurigakan, segera laporkan ke kantor polisi terdekat untuk mendapatkan tindak lanjut.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan