Peringatan Sumpah Pemuda: Simposium Serukan Pilkada Aman dan Hilirisasi Industri Sawit
Simposium Pemuda 96 Tahun Sumpah Pemuda, Ajak Pemuda Dukung Pilkada Aman dan Percepat Hilirisasi Industri Sawit di Sumsel! Foto: dudun/sumateraekspres.id--
Simposium memasuki tahun ketiga ini mengangkat tema yang sangat relevan dengan kondisi sosial-ekonomi saat ini, yaitu hilirisasi industri kelapa sawit.
Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PMPD), Heriyanto, mengungkapkan bahwa diskusi terkait hilirisasi sawit dalam simposium ini diharapkan mampu memberikan rekomendasi yang dapat menjadi acuan bagi para calon kepala daerah (Cakada) dalam mengembangkan sektor industri di Sumatera Selatan.
Dalam diskusi tersebut, Heriyanto menyampaikan bahwa hilirisasi industri, khususnya sektor kelapa sawit, memiliki peran yang sangat strategis dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama bagi petani di daerah pelosok.
“Kita tahu bahwa kelapa sawit merupakan komoditas unggulan yang bisa mendorong pertumbuhan ekonomi di tingkat grassroots. Jika hilirisasi industri ini dipercepat, akan berdampak langsung pada peningkatan produktivitas dan investasi,” jelasnya.