10 Hobi Ekstrem dengan Risiko Kematian Tinggi yang Memacu Adrenalin
Berani tantang maut? Kenali risiko tinggi dari 10 hobi ekstrem yang bisa merenggut nyawa Anda. Foto: freepik--
Mulai dari kekurangan makan di gunung, tali putus, longsor dan sebagainya. Risiko kematian dari Rock Climbing adalah 1 banding 1750.
Balap Motor
Balap Motor tidak hanya enak ditonton, tetapi juga enak dilakukan sendiri. Tidak heran jika banyak balap motor liar yang mengganggu ketertiban jalan dan meningkatkan risiko kematian pengendara. Namun nyatanya, di lintasan resmi dan aman sekalipun, Balap Motor berisiko tinggi.
Sudah banyak kasus kecelakaan dan kematian terjadi di sirkuit balap motor. Walau sudah dilengkapi peralatan keamanan seperti helm dan petugas keamanan di sepanjang sirkuit, tetap tidak menurunkan risiko kematian dan kecelakaan. Risiko kematian dari balap motor sebesar 1 banding 1.000.
Hang Gliding
Hang Gliding hampir mirip dengan Paralayang, hanya saja media yang dipakai untuk melayang sangat berbeda. Hang Gliding hanya menggunakan sayap kecil yang lebih kaku.
Banyak orang menyukai hobi ini karena bisa bebas melihat hamparan bumi dari sudut pandang yang berbeda. Apakah ini berbahaya? Ya, sangat berbahaya jika dilakukan asal-asalan.
Jika ingin melakukan Hang Gliding, pastikan ditemani dengan profesional dan dengan peralatan dengan standar keamanan tinggi.
Banyak kasus cedera parah dan kematian akibat jatuh dari Hang Gliding, juga mendarat di tempat yang berbahaya. Risiko kematian dari Hang Gliding adalah 1 banding 1.000.