Daftar 5 Ikan Termahal di Dunia, Juaranya Bukan Ikan Koi
Daftar 5 ikan termahal di dunia yang harganya mencapai miliaran rupiah. -Foto: freepik-
SUMATERAEKSPRES.ID - Manusia memiliki ketertarikan yang tinggi terhadap hewan peliharaan, mulai dari kucing dan anjing hingga ikan hias yang dipelihara dalam akuarium.
Hewan peliharaan ini tidak hanya menambah keindahan rumah, tetapi juga memberikan hiburan dan kepuasan tersendiri bagi pemiliknya.
Ikan merupakan salah satu hewan peliharaan yang populer untuk dipelihara di akuarium, kolam, atau tangki khusus di rumah.
Beberapa ikan hias memiliki harga yang sangat mahal karena keunikan dan keindahannya.
BACA JUGA:Gemoy-nya Mas Koki Oranda, Ikan Hias Populer yang Mudah Dirawat
BACA JUGA:7 Tips Memulai Bisnis Ikan Hias: Menikmati Hobi Sambil Meraup Keuntungan
Meski banyak ikan hias yang dijual dengan harga terjangkau, ada beberapa spesies yang memiliki ciri unik dan warna langka yang dijual dengan harga fantastis.
Berikut adalah daftar ikan hias termahal di dunia yang dikutip Sumateraekspres.id dari luxatic.com:
Ikan Pari Polka Dot Air Tawar (Freshwater Polka Dot Stingray). -Foto: maipenraiaquarium-
5. Freshwater Polka Dot Stingray
Ikan Pari Polka Dot Air Tawar adalah jenis ikan yang sangat istimewa dengan estetika memukau, memiliki tubuh bulat berwarna coklat tua atau hitam dengan titik-titik putih berbagai ukuran.
Ikan hias ini berasal dari Lembah Sungai Xingu di Brasil dan dijual dengan harga sekitar $100,000 atau sekitar Rp 1,5 miliar.
Mereka membutuhkan tangki berukuran minimal 180 galon dan lebih baik disimpan di akuarium terpisah karena mereka memakan ikan lain.
BACA JUGA:Botia, Si Ikan Hias Eksotik Asli Muba: Terancam Punah dan Butuh Perlindungan!