https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Polres Lahat Gelar Anjangsana ke Purnawirawan dan Keluarga Anggota Polri

Polres Lahat menyelenggarakan kegiatan anjangsana sebagai bagian dari perayaan Hari Bhayangkara ke-78. Kegiatan ini dilakukan untuk menghormati dan menghargai jasa para purnawirawan Polri serta keluarga anggota Polri yang telah berjasa dalam menjaga keama--

Lahat, SUMATERAEKSPRES-  Polres Lahat menggelar kegiatan anjangsana sebagai bagian dari rangkaian perayaan Hari Bhayangkara ke-78.

Kegiatan ini merupakan bentuk penghormatan kepada para purnawirawan Polri dan keluarga anggota Polri yang telah berjasa dalam menjaga keamanan di Lahat.

Kapolres Lahat, AKBP G Parlasro Sinsitor Sinaga, SH, SIK, MH, memimpin langsung sejumlah personel Polres dalam kegiatan tersebut. Turut serta dalam kunjungan ini adalah Ketua Bhayangkari Lahat, Lilis Sinaga, serta beberapa pejabat Polres seperti Kabag SDM Kompol Sutrisman SH, Kabag Log Kompol M. Jais SH, Kasi Was AKP Candra SH, Kasat Tahti Iptu Dahyan Karni, Kapolsek Kota Lahat AKP Edy Surisno, Kasi Propam Iptu Edwar Gultom, dan anggota lainnya.

Anjangsana dimulai dengan kunjungan ke rumah-rumah purnawirawan Polri dan keluarga anggota Polri yang telah meninggal dunia. Para personel membawa bingkisan sebagai bentuk penghormatan dan ucapan selamat Hari Bhayangkara secara langsung kepada keluarga yang ditinggalkan.

BACA JUGA:11 Pimpinan Parpol Lahat Tolak Hasil PUSS, Laporkan KPU-Bawaslu Lahat ke Pusat, Ini Alasannya!

BACA JUGA:Waduh! 36 Warga Kabupaten Lahat Pernah Dideportasi, Berikut ini Penyebab

Kapolres Lahat mengungkapkan rasa terima kasih atas dedikasi dan pengorbanan yang telah diberikan oleh para purnawirawan dalam menjaga keamanan di Lahat.

Beliau juga menekankan pentingnya memperkuat kebersamaan dan solidaritas dalam upaya menciptakan kondisi keamanan yang lebih baik di masa depan.

"Ajangsana ini bukan hanya sekadar ungkapan terima kasih, tetapi juga kesempatan untuk mendengarkan pengalaman dan cerita dari para purnawirawan Polri serta memberikan dukungan kepada keluarga yang mereka tinggalkan," ujar Kapolres Lahat AKBP God Parlasro Sinaga S.Ik melalui Kasubsi Penmas Aiptu Lispono SH.

BACA JUGA:Anggota Polsek Bantu Satnarkoba Lahat Berhasil Ungkap Kasus Narkoba, Tersangka Dengan Barang Bukti Bukti

BACA JUGA:Garda Biru Resmi Mendukung HDCU dan Berlian di Pilkada Lahat, Begini Antusiasmenya!

Lebih lanjut, kegiatan anjangsana ini dianggap sebagai wujud nyata dari kebersamaan dalam memperkuat keamanan dan membangun profesionalisme Polres Lahat. Semoga semangat Bhayangkara terus menginspirasi, dan Polres Lahat tetap menjadi mitra yang dicintai masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya.

Dengan diadakannya anjangsana ini, diharapkan dapat semakin mempererat tali silaturahmi antara anggota Polri, purnawirawan, dan keluarga mereka yang berperan penting bagi keamanan dan ketertiban di Lahat. Selamat Hari Bhayangkara ke-78!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan