Sekda OI Disebut Jadi Alternatif Calon Wakil Panca
Muhsin Abdullah FOTO: ANDIKA/SUMEKS--
"Kalau soal suku ya tidak juga terlalu menjadi halangan pasangan pada Pilkada. Saya juga bicara ini atas bukan atas dasar mendukung salah satu paslon. Saya netral," tegas Novi.
Meskipun begitu, Panca secara terang-terangan mengungkapkan ingin tetap berpasangan dengan Ardani pada Pilkada Ogan Ilir 2024.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Ogan Ilir, Muhsin Abdullah mengatakan, akan ikuti arahan Bupati Panca Wijaya Akbar. Yakni untuk fokus dulu bekerja sesuai dengan jabatannya sekarang.
‘’Kalau sekarang saya tidak memikirkan politik apalagi maju di Pilkada. Sekarang ini saya fokus bekerja dan menjalankan tugas saya sebagai Sekda," kata Muhsin.
BACA JUGA:Keren, Ponpes Al-Ittifaqiqah Ogan Ilir Punya Qimall, Diresmikan Pj Gubernur Sumsel
BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir dan TP-PKK Ogan Ilir, Dukung Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan
Menurutnya, fokus kerja artinya loyal kepada pimpinan. Sebagai anak buah, harus siap melaksanakan dan menerima tugas arahan pimpinan.
"Yang jelas, saya tetap fokus bekerja sebagai Sekda. Kalau saya menyatakan maju Pilkada, itu sama saja menentang Bupati," pungkasnya. (dik)