Warung Kelontong Ludes Terbakar di Pinggir Jalintim Palembang-Betung, Ini Dugaan Penyebabnya

TINGGAL PUING: Warung kelontong milik Anti di pinggir Jalintim Palembang-Betung, tinggal puing dan abu akibat terbakar, Senin petang (17/6). FOTO: IST--

BANYUASIN, SUMATERAEKSPRES.ID - Warung kelontong milik Anti di pinggir Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Betung, ludes terbakar. Tepatnya di seberang SPBU Sedompo, Kelurahan Betung, Kecamatan Betung, Kabupaten Banyuasin.

Beruntung tidak ada korban jiwa, dalam musibah bertepatan dengan hari raya Iduladha 1445 H/2024 M, Senin, 17 Juni 2024.*

BACA JUGA:Dituduh Curanmor dan Luka-Luka Dimassa saat Kebakaran Asrama TNI Sekojo, Hari Gunawan Lapor Polisi

BACA JUGA:Api dari Tungku Pembakaran, Diduga Picu Kebakaran Pabrik Kecap di Talang Keramat

Namun bangunan warung kelontongan yang terbuat dari kayu itu, tinggal arang dan abu. Berikut seisinya, tidak ada yang berhasil diselamatkan.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran. Menurut sejumlah saksi, api sudah terlihat muncul sekitar pukul 15.30 WIB. "

Untuk penyebab masih dalam penyelidikan," singkat  Kapolres Banyuasin AKBP Ferly Rosa Putra SIK, melalui Kasat Reskrim AKP Teguh Prasetyo SIK MH.

Namun berdasarkan informasi sementara, penyebab asal api diduga dikarenakan terjadinya korsleting listrik dalam warung kelontong milik korban Anti.*

BACA JUGA:Tim Labfor Olah TKP Kebakaran 10 Rumah di Asrama TNI, Kapolrestabes Harryo Ingatkan Beban Pemakaian Listrik

BACA JUGA:PS Mall Tutup Sementara untuk Fokus Perbaikan Pasca Kebakaran

Api berhasil dipadamkan sekitar 1 jam, oleh pemadam kebakaran Banyuasin bersama warga setempat.

Saat proses pemadaman, kendaraan tidak bisa melintas. Warga pun berkerumun di pinggir jalan. Sehingga anggota Satlantas Polres Banyuasin, Aipda Guesoni dan Bripka Haryadi, turun mengatur arus lalu lintas. “Sempat buka tutup, sekarang sudah lancar kembali,” katanya. (qda/air)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan