https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Evakuasi Penumpang LRT, Layanan Publik Terimbas Gangguan SUTT Lubuklinggau-Lahat

JALAN KAKI : Para penumpang LRT Sumsel dievakuasi secara walkway, menyusuri pinggir rel karena perjalanan kereta terhenti akibat listrik padam. Penyebabnya, gangguan SUTT 275 kV Lubuklinggau-Lahat yang berdampak pada kelistrikan Sumsel, Jambi dan Bengkulu-foto: ist-

"Kami datang ke sini mau buat KK dan akta kelahiran. Kalau listrik padam seperti ini, terpaksa pulang," ujarnya. Warga lainnya, Dewi mengaku listrik baru hidup pukul 18.06 WIB. "Sejak tadi siang saya belum masak nasi," sambung IRT ini. 

Di Kabupaten OKU, gangguan jaringan listrik padam tak terlalu lama. Pukul 14.00 WIB listrik sudah menyala kembali. “Tapi listrik padam bikin PDAM Tirta Raja tak bisa mengalirkan air bersih. Pengaliran terpaksa setop sementara selama listrik padam," ujar Kepala Teknik PDAM Tirta Raja. 

Blackout turut berdampak di Bumi Serasan Sekate hingga malam hari. "Tidak bisa ngapa-ngapain, karena listrik mati. Kebetulan genset lagi kosong bensinnya," ujar Aris, pemilik fotokopi di Sekayu. Sejumlah perkantoran yang tak memiliki genset, beberapa pegawai bolak-balik keluar ruangan karena kepanasan. "Listrik mati, AC, kipas gak nyala, jadi terpaksa ngadem di luar," ucap Ulan, salah satu staf.

Tak hanya kepada masyarakat, sektor pelayanan publik juga terdampak gangguan seperti pelayanan kependudukan. "Yang ngaruh pelayanan di kecamatan dan pelayanan adminduk yang ke lapangan jemput bola," ungkap Kadisdukcapil Muba Demoon Herdian Eka Suza.

Sementaara, karena padamnya listrik yang cukup lama kemarin, sejumlah warga di kota Lubuklinggau gelar aksi bakar ban bekas depan kantor PLN.  Vio, salah seorang yang ikut aksi itu minta perbaikan segera dilakukan.

"Jangan lakukan pemadaman tanpa pemberitahuan. Ini bahkan sampai berjam-jaam padam," cetusnya. Diduga karena gangguan listrik kemarin, genset pada RM Ayam Bakar 88 meledak hingga mengakibatkan kobaran api.

Genset tersebut meledak diduga akibat kepanasan. Terpisah, toko baju di Jl Yos Sudarso dekat lokasi kebakaran terjadi pencurian memanfaatkan suasana panik dan gelap.(afi/bis/kur/dik/way/tin/lid/)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan