https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Jalan Berlobang, Tak Dipasang Rambu

JALAN : Jalan perbatasan Kabupaten OKI dan Ogan Ilir, tepatnya di Dusun 1 Desa Muara Baru Kecamatan Kayuagung berlobang membahayakan pengguna jalan karena tidak dipasang rambu-rambu bahaya. FOTO: NISA/SUMEKS--

KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Jalan perbatasan Kabupaten OKI dan Ogan Ilir, tepatnya di Dusun 1 Desa Muara Baru Kecamatan Kayuagung berlobang hingga menganga. Kondisi ini membahayakan pengguna jalan karena tidak dipasang rambu-rambu bahaya.

Johan pengemudi mengaku, lobang jalan itu sudah lama ada di musim penghujan beberapa hari lalu tanah semakin tergerus sehingga lobang semakin besar. "Bahaya sekali ini apalagi lobang semakin membesar," terangnya kemarin (14/5).

BACA JUGA:Jalan Putus, Gedung Sekolah Nyaris Ambruk, Banjir Susulan Terjang Paiker

BACA JUGA:Jalan Rusak Parah, Nakes Puskesmas Semuntul Kesulitan Menuju Tempat Kerja

Masih kata dia, selain lobang kondisi jalan masih tanah merah tak jarang ada pengendara yang terjatuh khususnya anak sekolah karena jalannya licin. “Kami berharap pemerintah untuk segera melakukan perbaikan atau segera diaspal, karena perbaikan sudah lama akibat  dua tahun lalu jalan ini terkikis,” tuturnya.

Diakuinya, kondisi jalan saat malam hari melintas sangat berbahaya karena tidak ada lampu jalan. “Untuk itu harus hati-hati jangan sampai terperosok masuk lobang,” katanya.

Senada, Harzaki warga lainnya, jalan di depan rumahnya sering dilintasi pengendara untuk menghindari lobang itu, apalagi jika musim penghujan tiba jalan licin.  "Rak bensin jualan saya sering ditabrak," imbuhnya.

BACA JUGA:17 Titik Jalan Rusak Dampak Proyek IPAL, PU Gelar 92 Paket Pekerjaan 2024

BACA JUGA:Curhat Lirih Ayah Korban Tewas Laka Lantas Akibat Jalan Rusak: Cukuplah Anak Saya Korban Terakhir

Diceritakannya, empat hari lalu ada tiga orang yang bekerja untuk menimbun jalan menunggu di lokasi, tapi mereka tinggalkan pulang karena truk pengangkut tanah tidak datang hingga sore.

Terpisah Sekretaris Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang (PUPR) OKI, Ahmad Sulaman berjanji akan segera melakukan perbaikan jalan tersebut. "Ini akan kami perbaiki segera," tandasnya. (uni)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan