Ahli Diet Rekomendasikan 6 Makanan Sehat, Ini Daftarnya

COKELAT HITAM: Salah satu makan sehat yang direkomendasikan ahli diet adalah cokelat hitam. FOTO: wikipedia--

Berdasarkan penelitian, nutrisi yang tampaknya memiliki hubungan paling kuat dengan peningkatan mood adalah asam lemak omega-3, kata Byrne. 

American Heart Association merekomendasikan untuk mengonsumsi dua porsi ikan dalam seminggu, terutama ikan berlemak. 

Sekitar 4 hingga 5 ons salmon Atlantik menyediakan sekitar 3 gram asam lemak omega-3.

BACA JUGA:PENTING, Masuki Usia Menopause Wanita Harus Perhatikan Pola Makan

BACA JUGA:5 Manfaat Rebusan Air Alpukat, Salah Satunya Turunkan Darah Tinggi dan Asam Urat

3. Alpukat

Alpukat juga mengandung triptofan -setengahnya (sekitar 100 gram) mengandung 33 miligram triptofan, menurut HealthCentral.

"Alpukat mengandung lemak tak jenuh tunggal yang menyehatkan jantung, terutama asam oleat, yang penting untuk kesehatan otak dan dikaitkan dengan penurunan risiko depresi,”tutur Routhenstein kepada Yahoo Life.

Mengonsumsi setidaknya dua porsi alpukat dalam seminggu telah dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit kardiovaskular dan jantung koroner. 

Satu porsi biasanya sepertiga dari buah alpukat ukuran sedang, sekitar 50 gram.

4. Jeruk

American Heart Association merekomendasikan untuk mengonsumsi 4½ cangkir buah setiap hari. 

Jeruk telah terbukti membantu kesehatan otak karena kaya akan vitamin C. 

Kekurangan vitamin C sering terjadi pada penderita depresi.

“Jeruk mengandung flavonoid, seperti hesperidin, yang memiliki sifat antioksidan dan dapat membantu mengurangi peradangan di otak, mendukung stabilitas suasana hati secara keseluruhan,” papar Routhenstein.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan