https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Penumpang Pesawat Paling Banyak, Mudik Lebaran, Lebih 200 Ribu Orang Gunakan Transportasi Umum

MASIH RAMAI: Arus balik penumpang di Bandara Internasional SMB II Palembang, kemarin (18/4) masih ramai. Tercatat selama periode H-7 hingga H+6 Lebaran ada 148.869 penumpang, dengan total 1039 flight.-Foto : KRIS SAMIAJI/SUMEKS -

BACA JUGA:Pastikan Mudik Aman, dan Nyaman

Di Pelabuhan Tanjung Api-Api juga ramai. Jumlah penumpang tahun ini lebih banyak dibanding tahun lalu. "Sejak 2 April hingga 16 April, jumlah penumpang arus mudik dan balik yang berangkat dari  dan Pelabuhan TAA tembus 24.065 orang," beber Kepala Pelabuhan TAA, Gunawan.

Dalam 3 hari terakhir saja jumlahnya masih di atas 3 ribuan orang.  Rincian,  jumlah pemudik pada 14 April mencapai 3.345 orang, 15 April 3.248 orang dan 16 April 3.192 orang.  Menurutnya, mudik Lebaran tahun ini lebih banyaj dari tahun-tahun sebelumnya. Bahkan, pada tahun ini kenaikannya 150% dibandingkan 2023 lalu. "Pada periode angkutan Lebaran tahun ini jumlah pemudik naik drastis," jelasnya.

Sepanjang periode tersebut, jumlah kendaraan yang menyeberang melalui Pelabuhan TAA mencapai 6.724 unit. Terbanyak, kendaraan pribadi 3.890 unit, sepeda motor 1.808 unit, kendaraan barang 1.002 unit dan bus 24 unit. "Kami prediksi hingga akhir pekan nanti jumlah pengunjung masih tinggi mengingat pelajar masih libur," tukasnya. (nsw/afi/yun)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan