10 Ton Beras untuk 1.886 Warga

BERAS : Penyaluran bantuan beras kepada masyarakat yatim dhuafa oleh Mitra Zafa Tour. Pemberian bantuan ini memperkuat eksistensi Zafa Tour yang mencari keberkahan. -Foto : ADI/SUMEKS-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Senyum kebahagiaan hadir di 1.886 masyarakat yatim duafa di 7 provinsi, yakni Sumsel, Jabar, Sumbar, Jambi, Bengkulu, Riau dan Bangka Belitung. Dalam satu dekade Zafa Tour, mitra Zafa Tour menyalurkan sebanyak 10 ton beras secara serentak, Jumat (5/4). 

Pembagian 10 ton beras ini agar memberikan manfaat bagi masyarakat dan menguatkan eksistensi perusahaan yang tak hanya fokus profit belaka, juga memberikan manfaat ke masyarakat. Bahkan saat ini, Zafa Tour fokus menjadi perusahaan yang tujuan utamanya untuk keberkahan. 

"Sesuai tujuan utama pendirian Zafa Tour yakni mencari keberkahan, pemberian beras oleh mitra Zafa Tour ini untuk memperkuat eksistensinya sebagai perusahaan yang bukan hanya fokus profit, namun memberikan dampak manfaat ke masyarakat," ujar Owner Zafa Tour, H Gusti Diansyah.

BACA JUGA:Temukan Beras SPHP Lampaui HET, Hasil Sidak Satgas Pangan Nasional di Sumsel

BACA JUGA:15 Daerah Tetapkan Besaran Zakat, Ada Perbedaan pada Nilai Beras jika Diuangkan

Dimana, kata Gusti, Zafa Tour tidak dapat bergerak sendiri tanpa ada dukungan moril dan materi para mitra yang terus berjibaku turun langsung ke lapangan. Untuk itu, dalam berbuat kebaikan perlu sinergi dan bergerak bersama-sama. "Semoga makin banyak masyarakat duafa terbantu dengan kebaikan kita dan Zafa Tour terus menjadi entitas yang konsisten memberi manfaat," tegasnya. 

Fitri, salah satu penerima berterima kasih dengan beras yang diberikan oleh Zafa Tour. Apalagi pada momen saat ini sangat ia perlukan untuk memenuhi kebutuhan jelang Lebaran. Dirinya berharap program ini dapat berlanjut di masa-masa mendatang. (afi/)

 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan