Hanya Tumbuh di Vegetasi Kaya Hara Bukan di Sawah, Ini Kelebihan Padi Dayang Rindu
Padi Dayang Rindu yang ada di Kabupaten Muratara. -Foto: Ist-
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian Ade Mairi mengkonfirmasi, jika pertanian padi dayang Rindu oleh masyarakat lokal di Kabupaten Muratara, sudah menjadi tradisi lintas generasi.
"Masih banyak di tempat kita yang tanam padi Dayang Rindu, kemarin saya sempat ikut panen di Desa Lesung Batu," ungkapnya.
BACA JUGA:Waspadai, 5 Hama Tanaman Padi di Musim Hujan
BACA JUGA:Produksi Padi Sumsel Tertinggi di Sumatera
Pemerintah Kabupaten Muratara, akan mengembangkan varietas tanaman lokal, seperti padi dayang rindu.
Menurutnya, varietas padi ini sangat cocok di kembangkan di areal ladang yang tidak memerlukan pasokan air yang cukup banyak.
"Kalau areal terendam seperti sawah padi itu idak tahan, jadi hanya bisa dikembangkan di kebun-kebun yang tidak terlalu banyak air," katanya.