https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Pernyataan Resmi BRI Terkait Berkurangnya Saldo Nasabah di Tanjung Sakti Lahat

PALEMBANG, KORANSUMEKS.COM -  Kasus berkurangnya sebagian saldo nasabah di BRI Unit Tanjung Sakti, Lahat, Sumatera Selatan ditanggapi oleh Bank BRI. Melalui rilis resminya. Pemimpin Kantor Cabang BRI Pagar Alam, Syafrizal memberikan beberapa pernyataan terkait hal tersebut. Menurut Syafrizal, BRI telah menerima keluhan nasabah tersebut dan tengah melakukan investigasi mendalam atas kejadian tersebut. "Atas kejadian tersebut BRI telah melakukan dialog serta memberikan penjelasan kepada nasabah, dan dalam proses verifikasi untuk penyelesaian yg solutif bagi kenyamanan dan keamanan nasabah," kata Syafrizal melalui rilisnya kepada koransumeks.com.

BACA JUGA : Luncurkan SupperApp BTN Mobile BACA JUGA : Rekening Puluhan Nasabah di Salah Satu Bank BUMN Raib, Nilainya Miliaran
Dia menegaskan,  BRI menerapkan zero tolerance terhadap seluruh tindakan fraud dan melawan hukum serta menjunjung tinggi nilai-nilai good corporate governance dan prudential banking dalam semua aktivitas operasional perbankan. "Oleh karena itu, BRI akan menindak tegas pelaku yang telah merugikan BRI dan nasabah baik materil dan immateril dengan dengan memberikan sanksi kepada petugas BRI yang terlibat sesuai ketentuan perundangan yang berlaku," katanya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan