Terkejut Suaminya Hijrah ke Barcelona
Ilkay Gundongan bersama sang istri Sara Arfaoui kini betah tinggal di Barcelona--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Istri Ilkay Gundogan, Sara Arfaoui sempat merasa terkejut mendengar kabar suaminya bergabung bersama Barcelona FC. Mantan pemain Manchester City ini sempat memberikan surprise kabar bahagia tersebut kepada sang istri.
Sara Arfaoui sendiri mulai pacarana dengan pemain timnas Jerman ini pada tahun 2021. Setahun kemudian, keduanya resmi menikah dan kini mempunya satu orang anak laki-laki yang lahir pada bulan Maret 2023 lalu.
Sara Arfaoui merupakan salah satu bintang Prime Video yang berjudul Married To The Game akhirnya memutuskan pindah ikut suaminya ke Barcelona. Ikay Gundongan sendiri sudah berakhir masa kontraknya di Manchester City musim lalu.
BACA JUGA:Tak Bisa Disembunyikan lagi, Arsenal Incar Toney
BACA JUGA:Cedera Engkel, Ancelotti Tak Bawa Bellingham ke Jerman
Selain menjadi bintang film, Sara juga telah menuai kesuksesan sebagai presenter tv dan sempat menekuni dunia model sebelum berkencan denga Ilkay. “Saya sebenarnya tidak percaya mengenai rumor kepindahannya ke Barcelona,” ucap Sara kepada Mail Sport.
“Setiap bulan Januari dan musim panas memang ada transfer pemain dengan berbagai macam rumor. Ada orang yang mengirim pesan kepadaku apakah kamu akan ke Italia? Dan saya selalu tidak terlalu serius untuk memikirkannya,” lanjut Sara.
Sara juga tidak menyangka kepindahannya ke Barcelona begitu cepat padahal suaminya sudah lama membela Manchester City. “Saya sedang di Italia untuk berlibur bersama keluarga. itu menjadi liburan pertama bersama anak saya dan akan bertemu dengan teman-teman lama di Italia,” tambahnya.
“Tiba-tiba ada telepon kita akan pergi kesana. Saya tidak terlalu menanggapinya dengan serius. Lalu saya bertanya dengan serius apakah akan pindah ke Barcelona. Tentu saya sangat terkejut dan harus memulai lagi kehidupan baru di Barcelona,” terangnya.
Sementara itu Barcelona FC melakukan perombakan dalam skuatnya untuk menyeimbangi finansial fair play. Klub asal Catalan ini akan menjual dua bintangnya Andreas Christensen dan Raphinha pada bursa transfer musim panas mendatang.
Dengan menjual Christensen bisa sangat menguntungkan bagi Barcelona dan memberikan dampak kepada pemain asal Denmark ini terus bisa bermain. Barcelona sendiri mendapatkan Christensen dengan gratis alias bebas transfer dari Chelsea.
Pemain asal Denmark ini menghabiskan 10 musim bersama Chelsea. Begitu juga dengan Rafinha. Striker asal Brasil ini juga banyak diminati klub-klub Liga Inggris. Barcelona membeli Rafinha dengan mahar yang cukup mahal sekitar 50 Juta Poundsterling dari Chelsea pada tahun 2022.
Dengan menjual pemain tersebut Barcelonna bisa berhemat karena banyak pemain Barcelona yang memiliki gaji yang sangat tinggi seperti Gavi, Pedri, Marc-Andre Ter Stegan dan Ilkay Gundogan. Keempat pemain ini bahkan tidak tersentuh sama sekali karena telah menjadi bintang di Barcelona.
“Kami tidak akan belanja pemain bintang pada bursa transfer musim panas nanti. kami hanya butuh seorang pelatih yang akan menggantikan Xavi Hernandez yang bisa memahami situasi di Barcelona dan juga bisa mengembangkan para pemain muda Barcelona,” ucap Deco Direktur Olahraga Barcelona kepada TV Catalan.