Eksotisme TN Sembilang, Punya 213 Spesies Burung Pantai Paling Kompleks di Dunia. Hanya 2 Jam dari Palembang

Ribuan burung migran dari Siberia yang bermigrasi ke TN Sembilan jadi salah satu keunikan dan daya tarik wisata di perairan Banyuasini, Sumsel ini.-foto: ist-

Ada 87 ribu hektare hutan mangrove yang masih utuh, terluas di Indonesia bagian Barat. Keseluruhan, di TN Sembilang ada 17 spesies mangrove atau sekitar 43 persen dari seluruh spesies mangrove di Indonesia.

Burung migran dari Siberia, Mongolia maupun Tiongkok yang migrasi ke Australia dan Indonesia ini dapat dilihat di Sembilang dalam jumlah besar dan mencapai klimaks pada bulan Oktober.

Mereka melakukan migrasi karena di tempat asalnya sedang mengalami musim dingin sehingga mereka pindah untuk mencari lokasi yang sedang mengalami musim panas

Dalam perjalanan, ribuan burung migran mampir ke beberapa tempat di Indonesia antara lain TN  Sembilang. Lokasi ini diminati karena arealnya merupakan kawasan mangrove yang sangat disukai burung-burung migran.

BACA JUGA:Sudah Bunuh 150 Harimau, Kini Tobat, Jadi Pembersih Ranjau

BACA JUGA:PLN Tanam Ribuan Mangrove

Sehingga di sana bukan saja untuk mencari makan bahkan bertelur. Kegiatan ini merupakan siklus kehidupan Burung Migran setiap tahunnya.

Ketika nantinya daerah Siberia memasuki musim panas, ribuan burung itu akan kembali lagi habitat asalnya.

Selain burung migran, ada pula spesies burung lain yang mendiami TN Sembilang. Seperti Dowitcher Asia (Limnodromus semipalmatus), Greenshank (guttifer Pseudototanus), Putih Timur Pelican (Pelecanus onocrotalus),

Bangau Susu (Mycteria cinerea), Bangau Ajudan yang lebih rendah (Leptoptilos javanicus) dan Putih-hitam bersayap tiga barang (Chlidonias leucoptera).

BACA JUGA:Tanam 200 Batang Mangrove, Polri Lestarikan Lingkungan

BACA JUGA:Astra Motor Tanam 10.000 Bibit Mangrove 

TN Sembilan merupakan salah satu kawasan penyangga ekosistem dunia. Sebuah kawasan wisata yang eksotis.
 
Adanya berbagai jenis satwa, terutama burung migran asal Siberia dapat menjadi daya tarik tersendiri untuk dikunjungi. Bagi penyukang traveling, ini salah satu destinasi alam terbaik yang bisa dikunjungi di provinsi Sumsel.(*/)
 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan