Salurkan Kredit UMKM Rp3, 3 Triliun, Beri Pendampingan dan Pelatihan Pelaku UMKM
LAYANAN KAS : Para nasabah Bank SumselBabel mengantre layanan kas di hall banking BSB. Hingga Desember 2023 lalu, BSB mampu salurkan kredit UMKM mencapai Rp3,3 triliun. FOTO : EVAN ZUMARLI/SUMEKS--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Bank SumselBabel (BSB) punya komitmen besar terhadap peningkatan dan pertumbuhan ekonomi di Sumsel.
Tercatat BPD milik Pemprov Sumsel ini berhasil menyalurkan Kredit Usaha Mikro atau Permodalan UMKM hingga Desember 2023 mencapai angka Rp3,3 triliun.
BACA JUGA:Undian Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Berlangsung Meriah, Mahalini Hipnotis Pengunjung
BACA JUGA:Tabungan Pesirah Raden: Mewujudkan Rencana Masa Depan dengan Bank Sumsel Babel
Direktur Utama BSB, Achmad Syamsuddin memerinci per Desember 2023 total penyaluran kredit UMKM sebesar Rp3,3 triliun dan ini meningkat signifikan 10,95 persen (yoy) dari tahun sebelumnya.
Menurut dia, kehadiran program ini menjadi terobosan BSB. “Kita meluncurkan program pinjaman UMKM dengan suku bunga yang kompetitif dan persyaratan terjangkau.
Program ini sangat membantu UMKM mengembangkan usaha dan meningkatkan produktivitasnya," katanya
Selain itu, sambung dia, bank juga memberikan pendampingan dan pelatihan kepada para pelaku UMKM agar dapat meningkatkan keterampilan manajerial dan efisiensi operasional.
"BSB telah menjalin kemitraan strategis dengan berbagai lembaga dan organisasi terkait UMKM, seperti asosiasi pengusaha lokal dan pemerintah daerah.
Kolaborasi ini memungkinkan bank untuk memberikan solusi keuangan yang lebih terarah dan sesuai dengan kebutuhan UMKM," tuturnya.
Kata Syamsuddin, kerja sama ini dapat memberikan akses ke pasar yang lebih luas, membantu UMKM dalam memasarkan produk mereka, dan meningkatkan daya saing di tingkat regional dan nasional.
"Kami juga mengadakan program pelatihan dan workshop secara berkala untuk para pelaku UMKM," lanjutnya.
Dalam program ini, para pelaku UMKM dapat memperoleh pengetahuan dan keterampilan baru dalam berbagai aspek bisnis, seperti pemasaran, manajemen keuangan, dan pengembangan produk.
Dengan memberikan pendidikan dan bimbingan yang tepat, Bank Sumsel Babel membantu meningkatkan kapabilitas UMKM dalam menghadapi tantangan bisnis yang semakin kompleks.