https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Permintaan Meningkat, Tanam Semangka

INDRALAYA -  Permintaan buah semangka saat ini terus meningkat. Apalagi cuaca panas seperti saat ini, warga semakin banyak yang mengonsumsi buah segar ini.

Permintaan yang meningkat membuat harga semangka pun naik. Tak hanya itu stok semang di pasaran kini tergolong sedikit. Karena saat ini belum banyak petani semangka yang mulai panen. Kiriman semangka dari luar kota pun tak banyak.

Melihat peluang yang menjanjikan inilah, Ajat Sudrajat semangat untuk mulai bertanam buah semangka di lahan yang tak jauh dari rumahnya. Lokasinya berada di Kelurahan Indralaya Indah Kecamatan Indralaya. "Kami tertarik untuk tanam semangka ini untuk dijual di momen bulan puasa nanti. Bahkan belum puasa saja, sekarang pengepul yang cari semangka banyak. Tapi barangnya belum ada. Itulah harga semangka di tingkat petani sekarang jadi naik dari Rp3.000 jadi Rp5.000 per kg," ujar Ajat.

Ajat sudah melakukan penanaman semangka sejak dua minggu lalu. Terlebih musim kali ini diperkirakan akan sangat mendukung. Karena sinar matahari lebih sering menyinari ketimbang turunnya hujan. "Kita coba tanam semangka jenis inul, karena jenis ini tergolong mudah perawatannya,’’ katanya.

Dirinya memanfaatkan lahan seluas ½ hektare. Pria yang sudah merantau 15 tahun di Indralaya ini menanam sekitar  2.500 bibit semangka. ‘’Jika saat ini tanaman semangka sudah berusia 2 pekan, diperkirakan, panen semangka inul akan dimulai sekitar pertengahan puasa,’’ katanya.

Dikatakan, butuh waktu 58 hari penanaman hingga semangka besar dan siap petik. "Memang biasanya kami kalau menjelang mau puasa sudah dijadwalkan untuk tanam semangka, karena banyak yang butuh. Nanam semangka itu nggak ada waktu pastinya, yang penting nanam. Tapi kalau cuacanya panas dan airnya cukup, hasilnya alhamdulillah sangat menjanjikan," terang Ajat.

Rata-rata bobot semangka inul per buahnya berkisar 2,5 - 3,5 kg. Harganya biasanya dibanderol sekitar Rp3.000 - 4.500 per kg. Karena lebih kecil, harga semangka inul memang tidak setinggi semangka non biji yang mencapai Rp5 ribu per kg. Namun, jenis semangka ini juga banyak dicari. Khususnya di bulan puasa dan Lebaran.  ‘’Saya berharap saat panen nanti harga semangka sedang bagus-bagusnya, jadi kita bisa mendapatkan tambahan penghasilan,’’ katanya. (dik/) https://sumateraekspres.bacakoran.co/?slug=sumatera-ekspres-24-januari-2023/

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan