Nikmatnya Kopi, Tapi 9 Kelompok Ini Sebaiknya Hindari!

Ilustrasi kopi.-Foto: Freepik -

SUMATERAEKSPRES.ID - Menikmati secangkir kopi memang memberikan kebahagiaan tersendiri bagi sebagian besar orang.

Aromanya yang khas dan rasa pahitnya membuat kopi menjadi teman setia dalam menjalani hari. Namun, tahukah Anda bahwa tidak semua orang dianjurkan untuk menikmati kopi?

Kopi, meskipun memiliki berbagai manfaat kesehatan, dapat menimbulkan efek samping yang tidak diinginkan bagi beberapa kelompok orang.

Berdasarkan informasi dari DetikHealth, terdapat setidaknya 9 kelompok orang yang sebaiknya menghindari atau membatasi konsumsi kopi. Siapa saja mereka?

BACA JUGA:Bagaimana Kafein dalam Kopi Hitam Mengendalikan Nafsu Makan dan Membakar Lemak? Ini Jawabannya!

BACA JUGA:MANTAP, Palworld Menggemparkan Dunia Game, Terjual 7 Juta Kopi dalam 5 Hari!

1. Penderita Sindrom Iritasi Usus Besar (IBS)

Ahli gizi Angel Planells mengingatkan bahwa kafein dapat memperburuk gejala sindrom iritasi usus besar (IBS), seperti diare.

Oleh karena itu, penderita IBS sebaiknya membatasi atau menghindari kopi.

2  Penderita Glaukoma

Penderita glaukoma, gangguan penglihatan yang disebabkan oleh tekanan tinggi pada bola mata, disarankan untuk membatasi konsumsi kopi.

Penelitian juga menunjukkan peningkatan risiko glaukoma akibat konsumsi kafein dalam jumlah besar.

3. Penderita Overactive Bladder (OAB)

Sue Heikkinen, ahli diet, menyarankan agar penderita OAB tidak mengonsumsi kopi berlebihan karena kafein dapat meningkatkan frekuensi buang air kecil secara tiba-tiba.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan