https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Buat Kalian Wanita di Usia 45 Tahun Ke Atas? Yuk, Kenali 5 Tanda Penting Menopause Ini!

Memasuki usia menopause wanita usia 45 tahun ke atas harus ubah pola makan jadi lebih sehat. Foto: momsmoney/healthy--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Memasuki usia 45 tahun ke atas, wanita perlu memerhatikan gejala menopause yang dapat memengaruhi kesehariannya. 

Menopause, sebagai fase alami berakhirnya siklus menstruasi, memiliki tahapan perimenopause, menopause, dan postmenopause.

Perimenopause, yang umumnya terjadi di usia 40-an, ditandai dengan produksi hormon estrogen yang lebih sedikit, menyebabkan munculnya gejala tidak nyaman.

Menopause sendiri terjadi ketika siklus menstruasi benar-benar berhenti. 

Laluz  postmenopause diumumkan saat wanita tidak mengalami menstruasi selama satu tahun.

BACA JUGA:Rasanya Pahit, Tetapi Sayuran Ini Memiliki Manfaat Bagi Kesehatan

BACA JUGA:Panduan dan Strategi Efektif Menjaga Kesehatan Gigi Pada Anak, Cus Cobain Bund!

Beberapa gejala menopause yang perlu diketahui antara lain perubahan siklus menstruasi, vagina kering, sensasi panas di wajah atau 'hot flashes', susah tidur, dan nyeri sendi serta otot. 

Uniknya, wanita Asia cenderung mengalami nyeri sendi dan otot, berbeda dengan gejala yang sering dialami oleh wanita Amerika dan Eropa seperti 'hot flashes'.

Menurut Profesor Yong Eu Leong dari Rumah Sakit Universitas Nasional Singapura, nyeri sendi dan otot pada wanita Asia dapat disebabkan oleh menurunnya jumlah estrogen dalam tubuh. 

Hal ini terjadi karena estrogen berperan dalam melindungi persendian dan mengurangi peradangan.

BACA JUGA:Lihat! Ini 12 Manfaat Buah Kelengkeng untuk Kesehatan dan Juga Kecantikan, Khasiatnya Nggak Kaleng-kaleng

BACA JUGA:Kaya Akan Antioksidan, Ini 6 Manfaat Luar Biasa Daun Adas untuk Kesehatan, Diantaranya Menjaga Berat Badan

Sebagai informasi tambahan, riset baru juga mengungkap bahwa wanita Asia memiliki gejala menopause yang berbeda dengan wanita dari wilayah lain. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan