Ridho : Maju Pilgub atau jadi Penonton

MURATARA –  Walikota Prabumulih dua periode, Ir H Ridho Yahya MM akhirnya membocorkan langkah politiknya di tahun 2024 mendatang. Kemarin (6/2) dengan tegas, adik kandung wakil Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya itu mengatakan bahwa dia akan maju pada Pilkada Gubernur Sumsel 2024.

Menurutnya, ada tiga Opsi yang wajib dia pilih. "Soal pemilu 2024, ada tiga opsi yang akan saya pilih, pertama jadi penonton, kedua maju sebagai wakil, ketiga maju sebagai Gubernur,”tegas Walikota yang namanya “moncer” melalui sejumlah program di Kota Prabumulih, kepada wartawan disela-sela kunjungan kerjanya di kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara).

“Untuk opsi lainnya seperti Pileg (Pemilihan Legislatif, red) DPR RI saya tidak ikut," ucapnya pria penghobi sejumlah cabang olahraga ini.      

Dia menegaskan, sejumlah opsi itu harus dipilih dan tentukan secara matang. Selain mempertimbangkan masalah politik juga mengingat hubungan kekerabatannya dengan wakil Gubernur Sumsel saat ini yang sangat ia hormati.

"Pak Mawardi itu kakak aku, jadi kito jingok dulu situasinyo. Kalau Mawardi masih bepasangan. Kito pilih opsi pertamo jadi penonton bae," ucapnya.

Ridho Yahya diketahui sangat menghormati kakak kandungnya Mawardi Yahya. Dalam beberapa kesempatan, dia  mengatakan jika Mawardi Yahya sangat berjasa dalam hidupnya termasuk karir politiknya.

Dia juga menegaskan, selain melakukan kunker di Muratara, dia juga ingin mengenal lebih dekat situasi masyarakat di Muratara. "Jadi kita izin silaturrahmi dulu ini sama pak Bupati, kalau kedepan, sewaktu waktu saya maju nyalon, kita sudah ada komunikasi untuk mempererat jalinan silaturahmi," tegasnya singkat.(zul) https://sumateraekspres.bacakoran.co/?slug=sumatera-ekspres-24-januari-2023/

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan