https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kota Ini Pastikan Tetap Usulkan Formasi ASN Guru Tahun Depan

Dinas Pendidikan Kota Palembang Pastikan Pengusulan Formasi Guru di Tahun 2024-Foto: Kris Samiaji/sumeks-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang memastikan akan tetap mengajukan formasi untuk guru tahun 2024, mengingat kebutuhan guru yang masih ada karena ada guru pensiun setiap bulannya. 

Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palembang, Ansori mengatakan ada 1.300 peserta seleksi PPPK saat ini yang sedang menunggu hasil seleksi untuk pengusulan di tahun 2023. Dari jumlah itu nanti dilihat berapa banyak yang diterima.

"Harapan kita semua ini dapat terserap guna memenuhi kebutuhan guru di Kota Palembang, mengingat nanti tidak ada lagi honorer," tegasnya.

Sebab dari kebutuhan guru sebanyak 3.500 yang ada di Kota Palembang, baru terserap dari honorer menjadi PPPK baru itu hanya sebanyak 2.577. "Makanya dari yang semua diusulkan kita harap dapat masuk semua, karena memang secara kebutuhan kita kurang," ujarnya. 

BACA JUGA:Ada Dugaan Pengumuman Seleksi PPPK Guru Mundur untuk Hindari THR, Benarkah?

BACA JUGA:Waduh! Pengumuman Hasil Seleksi PPPK Guru Bisa Lebih Lama dari Jadwal, Ini Alasan BKN

Terkait usulan tahun 2024, katanya, saat ini memang belum diajukan karena pihaknya ingin menuntaskan dulu penerimaan tahun 2023.

"Kita selesaikan dulu yang tahun ini. Dari jumlah formasi yang ada mudah-mudahan terserap semua," sebutnya. Paling tidak jika demikian dapat memenuhi target kebutuhan guru yang ada. 

"Meski begitu, penerimaan atau formasi guru tetap akan diusulkan di 2024. Setiap tahun atau bulan data kita update, banyak guru yang pensiun, berhenti, dan lainnya," tukasnya.

Terkait Dapodik yang banyak ditunggu honorer untuk mendaftar memang belum dibuka. "Belum dibuka karena menunggu arahan dari pusat," lanjutnya. (tin/fad)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan