https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Jadikan Kelompok Tani  Mandiri

 

*Pilih Cabai, Harga Menjanjikan

MUARA ENIM -  Kebun cabai di Desa Bangun Sari Kecamatan Gunung Megang Muara Enim kini sudah memberikan hasil. Kebun yang dikelola Kelompok Tani Sidomuncul Berkah Rahayu memberikan hasil panen yang cukup memuaskan.

Penanaman cabai ini menggunakan dana desa 2022 dalam program ketahanan pangan. ‘’Penanaman cabai ini tak hanya di satu hamparan saja, tetapi juga di hamparan yang lainnya dengan total 5 hektar,’’ ujar Kepala Desa Bangun Sari Renaldo Sagita SPd.

Dikatakannya, 20 persen dari dana desa digunakan untuk program ketahanan pangan. Tak hanya untuk penanaman cabai tapi juga perikanan. “Kita memilih tanaman cabai karena harga cabai yang cukup menjanjikan. Tak hanya itu biaya perawatan tanaman cabai ini tak terlalu besar. Perawatannya sama  dengan tanaman lain tetapi hasil menanam cabai lebih besar,’’ jelasnya.

Selain itu, tanaman cabai ini tak hanya dipanen sekali. Tetapi beberapa kali. Hasil yang didapat untuk satu hamparan sekitar 200 kg per 3 kali panen. ‘’Untuk panen perdana, hasilnya kita bagikan juga ke masyarakat yang membutuhkan,’’ ujarnya.

Lalu, saat panen kedua semua hasilnya dijual. ‘’Uang dari hasil penjualan dikelola secara bergulir oleh kelompok tani tersebut,’’ ujarnya.

Dikatakan, kelompok tani dituntut bisa mandiri. ‘’Tentunya dengan cara ini, selain bisa menciptakan lapangan kerja bagi petani juga ekonomi warga bisa terbantu,’’ katanya.

Saat melakukan panen, Camat Gunung Megang Ardiansyah SSos didampingi pejabat lainnya meninjau langsung kebun cabai. ‘’Alhamdulillah hasil yang didapat cukup menjanjikan,  semoga kedepan apa yang menjadi program ini bisa memberikan hasil sesuai harapan,’’ ujarnya. (sms/way)

https://sumateraekspres.bacakoran.co/?slug=sumatera-ekspres-24-januari-2023/

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan