Tali Timba Hilang, Dipakai Gantung Diri

GANTUNG DIRI: Aparat Polres Muara Enim melakukan indentifikasi ditemukannya mayat gantung diri di rumahnya, Sabtu (11/11).-foto : gite/sumeks-

MUARA ENIM – Suasana tenang Dusun Muara Enim, RT 03, RW 06, Kelurahan Muara Enim, Kecamatan Muara Enim, mendadak heboh. Seorang warga di sana, AFR (26), ditemukan tewas. Dalam kondisi tergantung dalam rumahnya, Sabtu (11/11), pukul 15.00 WIB.

Tubuh korban yang tergantung ditemukan ibunya sendiri, Nurhayati. Persisnya di dapur. Teriakan ibu korban didengar warga yang langsung berdatangan. Kejadian itu lalu dilaporkan kepada pihak kepolisian.

Kapolres Muara Enim AKBP Andi Supriadi SH SIK MH melalui Kasi Humas AKP RTM Situmorang mengatakan, sekitar pukul 14.30 WIB ibu korban hendak menimba air di sumur. Tapi dia tidak menemukan tali timbanya.

Nur lalu masuk ke dalam rumah mencari sambil memanggil anaknya. Niatnya ingin menanyakan tali sumur tersebut. Tapi tidak ada jawaban. Nur lalu menuju ke dapur. Betapa kagetnya dia melihat tubuh putranya sudah tak bernyawa dengan posisi tergantung menggunakan tali timba.

"Korban sempat dibawa oleh pihak keluarga ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis. Tapi dari tim medis rumah sakit menyatakan bahwa kondisi korban sudah meninggal dunia," ujar Situmorang, kemarin (12/11).

Pihak keluarga telah menerima dengan ikhlas musibah itu. Mereka buat pernyataan disaksikan ketua RW, RT dan Babinsa serta Bhabinkamtibmas setempat.(way)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan