https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Land Cruiser Versi Mini Cuma Rp310 Juta

VERSI MINI : Toyota akan mengenalkan Land Cruiser versi mini menggunakan mesin bensin 2.0 L pada Japan Mobility Show. FOTO: IST--

PALEMBANG - Toyota dikabarkan bakal meluncurkan model terbaru yang akan bersaing di segmen SUV kompak pada ajang Japan Mobility Show (JMS) pada 26 Oktober-5 November 2023.

Itu adalah Land Cruiser versi mini, yang belakangan dikabarkan diberi nama Toyota Land Hopper. 

Melansir Carscoops, mobil yang akan diberi nama Land Hopper itu merupakan SUV offroad termurah dari Toyota.

Mobil ini telah didaftarkan dengan nama tersebut di Japanese Patent Office. Berstatus sebagai mobil SUV termurah dari Toyota yang siap offroad, Land Hopper kabarnya dibanderol mulai 3 juta yen (Rp310 jutaan) sampai 3,8 juta yen (393,5 jutaan) di pasar Jepang.

Toyota Land Hopper kabarnya akan berbagi platform yang sama dengan Corolla Cross, yakni Toyota New Global Architechture C-segment (TNGA-C).

Sasis ini diklaim dapat membuat mobil lebih stabil dan bahan bakar lebih efisien. 

Land Hopper diyakini hadir dengan kemampuan offroad seperti pada kakaknya, Land Cruiser yang dikenal tangguh melibas segala medan.

Ini juga bisa menjadi modal untuk bersaing dengan model serupa, seperti Suzuki Jimny tiga pintu. 

Kabarnya, Land Cruiser Mini akan memiliki panjang 4.350 mm, lebar 1.860 mm, dan tinggi 1.880 mm.

Mobil ini lebih tinggi dibandingkan model terbaru Toyota Prado, tapi jelas memiliki ukuran yang lebih kecil.

Jika desainnya mengambil inspirasi dari Compact Cruiser Concept, maka Land Cruiser versi mini akan memadukan tampilan sporty dan futuristis.

Kendaraan tersebut menggunakan headlamp berpola ‘C’ yang terintegrasi dengan gril minimalis dan emblem ‘Toyota’.

Untuk memberikan kesan modern pada mobil SUV ini, dapat dilihat pada bagian velg, spion, desain jendela, lekukan di kap mesin, hingga komponen tambahan di area bumper depan. 

Kabarnya, Toyota Land Cruiser versi mini akan menggunakan mesin bensin 2.0L dari Corolla Cross.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan